Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menghadapi laga krusial. Skuad Garuda bakal menjamu Timnas Jepang dalam laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Timnas Jepang itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Jumat (14/11/2024).
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berbicara mengenai laga ini. Pelatih asal Korea Selatan itu merasa Timnas Jepang akan sulit untuk dikalahkan.
"Pastinya besok akan jadi pertandingan yang sangat sulit bagi kami," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tak Mau Menyesali
Timnas Jepang memang lawan yang berat dihadapi. Bisa dikatakan Samurai Biru adalah tim terbaik di Asia saat ini. Mereka juga langganan berlaga di Piala Dunia.
Shin Tae-yong menegaskan tim asuhannya tidak akan bermain setengah hati. Sebab, seluruh skuad Timnas Indonesia menginginkan hasil yang maksimal saat menghadapi Jepang.
"Namun, semua pemain termasuk saya ingin menjadikan laga ini sebagai laga yang tidak disesali setelah selesai. Hasil pertandingan tidak ada yang tahu pastinya, itulah plan pertandingan dari saya," tegasnya.
Advertisement
Punya Kesempatan
Senada dengan sang pelatih, Jay Idzes pun memiliki keyakinan serupa. Meski Jepang saat ini menjadi tim terbaik di Asia, Idzes yakin Timnas Indonesia bisa mendapatkan sesuatu saat menghadapi mereka.
"Tentu saja saya setuju dengan Coach, Jepang adalah lawan yang berat dan nomor satu di Asia. Namun, bukan berarti kita tidak punya kesempatan," tegasnya.