Sukses


BRI Liga 1: Gelandang Persib Pantang Meremehkan Borneo FC

Bola.com, Jakarta - Bek Persib Bandung asal Brasil, Gustavo Franca memprediksi duel versus Borneo FC bakal ketat.

Pada pekan ke 11 BRI Liga 1 2024/2025, Jumat (22/11/2024) di Stadion GBLA, Bandung, dibutuhkan kerja keras demi mempertahankan tren positif.

Bahkan Gustavo Franca menilai pertandingan nanti akan menjadi laga yang sulit, sama dengan pertandingan-pertandingan sebelumnya, baik di Liga 1 maupun AFC Champions League 2.

"Kami tidak pernah memainkan laga yang mudah, jadi kami akan mempersiapkan pertandingan ini dengan sangat baik dan juga bekerja keras untuk siap secara fisik dan taktik untuk menghadapi jadwal berat yang kami hadapi," ujar Gustavo Franca di Bandung, Selasa (19/11/2024).

Pemain bernomor punggung 4 di Persib ini pun memastikan kondisinya sudah tidak ada masalah setelah mengalami cedera otot dan siap diturunkan jika mendapatan kepercayaan tim pelatih.

"Setelah menjalani cedera yang dialami tentu setiap pemain harus berhati-hati supaya tidak menderitanya lagi. Kami akan memainkan banyak pertandingan setelah mengalami cedera," ujar Gustavo.

"Jadi saya memaksimalkan waktu jeda ini untuk pulih lebih baik dan juga memperbaiki kondisi otot saya," lanjut Gustavo.

Pemain berusia 28 tahun ini mengaku sangat antusias menjalani pertandingan di Stadion GBLA, apalagi ini kali pertamanya bagi Gustavo merasakan stadion berkapasitas 38 ribu tersebut.

"Ya saya merasa antusias untuk memainkan laga pertama saya di GBLA dan juga bisa bertemu lagi dengan suporter kami, karena suporter sudah bisa hadir lagi dan membantu kami mendapatkan tiga poin," sebut Gustavo sambil mengakhiri.

Video Populer

Foto Populer