Sukses


Libas Arab Saudi, Ranking Timnas Indonesia di FIFA Melesat 5 Level!

Bola.com, Jakarta Peringkat Timnas Indonesia diprediksi melesat setelah mengalahkan Arab Saudi 2-0.

Skuad Garuda melibas Green Falcons pada matchday keenam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024).

Dua gol pasukan Shin Tae-yong dicetak oleh Marselino Ferdinan.

Menurut prediksi Footy Rankings, Indonesia akan mendapat tambahan 19,16 poin. Poin Indonesia menjadi 1135,11 dan diprediksi naik lima level ke posisi 127.

Sementara, Arab Saudi turun keurutan 60.

Timnas Indonesia untuk sementara di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C dengan poin 6.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Strategi Serangan Balik

Timnas Indonesia berhasil memaksimalkan senjata berbahayanya dengan sangat baik pada pertandingan ini, yakni serangan balik cepat. Sebab, ada banyak peluang yang tercipta dari skema ini, termasuk menghasilkan dua gol.

Pada babak pertama, kombinasi yang dijalin antara Marselino Ferdinan dan Ragnar Oratmangoen dari sisi kiri penyerangan sukses menghasilkan peluang berbahaya. Marselino berhasil memaksimalkannya menjadi gol.

Adapun pada babak kedua, skema yang sama juga kembali dilakukan lewat kombinasi Calvin Verdonk-Marselino Ferdinan. Hasilnya, Marselino mendapatkan peluang di kotak penalti yang bisa dikonversi menjadi gol kedua pada laga ini.

3 dari 4 halaman

Kerja Keras

Perjuangan Timnas Indonesia sangat luar biasa untuk mengamankan kemenangannya pada laga ini. Mereka harus berjuang mati-matian hingga menit akhir untuk bisa menjaga keunggulannya atas Arab Saudi.

Kerja keras anak asuh Shin Tae-yong akhirnya membuahkan hasil manis. Mereka bisa mengamankan kemenangan bersejarah atas Arab Saudi. Sebab, selama ini skuad Garuda belum pernah menang atas The Green Falcons.

Seluruh daya upaya Timnas Indonesia juga berhasil membuat para pemain lawan frustrasi. Berbagai upaya yang dicoba oleh anak asuh Herve Renard bisa diantisipasi dengan baik hingga pertandingan berakhir. 

4 dari 4 halaman

Klasemen Sementara

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Hasil Matchday 2

  • China vs Arab Saudi 1-2
  • Timnas Indonesia vs Australia 0-0
  • Bahrain vs Jepang 0-5

Hasil Matchday 3

  • Australia vs China 3-1
  • Bahrain vs Timnas Indonesia 2-2
  • Arab Saudi vs Jepang 0-2

Hasil Matchday 4

  • Jepang Vs Australia 1-1
  • China Vs Indonesia 2-1
  • Arab Saudi Vs Bahrain 0-0

Hasil dan Jadwal Matchday 5

  • Australia 0-0 Arab Saudi
  • Bahrain 0-1 China
  • Timnas Indonesia 0-4 Jepang

Hasil Matchday 6

  • Indonesia 2-0 Arab Saudi
  • China Vs Jepang 1-3

                          Klasemen Grup C

Pos Tim Play Win Draw Lost SG Poin
1 Jepang 6 5 1 0 22-2 16
2 Australia 5 1 3 1 4-3 6
3 Indonesia 6 2 3 1 6-9 6
4 Arab Saudi 6 1 3 2 3-6 6
5 China  6 2 0 4 6-16 6
6 Bahrain  5 0 3 2 3-8 5

 *Klasemen per Selasa, 19 November 2024 pukul 21.23 WIB

 

 

 

Video Populer

Foto Populer