Bola.com, Jakarta - Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo, menyaksikan langsung pertandingan Timnas Indonesia versus Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Namun, Jokowi menonton duel sengit tersebut dari zona VIP.
Tim Garuda meladeni Timnas Arab Saudi pada laga keenam Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (19/11/2024) malam WIB. Meski bermain di kandang sendiri, Timnas Indonesia mendapat perlawanan sengit dari The Green Falcons.
Baca Juga
Advertisement
Pasukan Shin Tae-yong tersebut mencatatkan 23 persen penguasaan bola, berbanding 77 persen milik Timnas Arab Saudi. Namun, dukungan penuh dari suporter yang memadati SUGBK mampu mendongrak semangat juang Rizky Ridho dkk.
Tampil efektif, Timnas Indonesia berhasil membungkam Arab Saudi dengan skor 2-0. Sepasang gol kemenangan Tim Garuda disarangkan Marselino Ferdinan pada menit ke-32 dan 57'.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pertahankan Semangat Juang
Memakai jersey nomor 19 milik Thom Haye, Jokowi hadir langsung menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia versus Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Namun kali ini bedanya, Jokowi menonton duel tersebut dari zona VIP. Ketika masih menjabat sebagai presiden Indonesia, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut menyaksikan laga Tim Gardau dari zona VVIP bersama para pejabat negara,
"Selamat Timnas Indonesia yang berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Arab Saudi dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia," tulis Jokowi di akun Instagram pribadinya.
"Malam bersejarah bagi Garuda, karena Indonesia menjadi tim ASEAN dengan kumpulan poin tertinggi. Lanjutkan semangat juang ini, Indonesia mentalitas juara!" lanjutnya.
Â
Advertisement
Terdongkrak
Berkat kemenangan atas Arab Saudi, posisi Timnas Indonesia di Grup C terdongkrak ke tempat ketiga. Tim Garuda kini mendulang enam poin hasil dari enam pertandingan.
Timnas Indonesia tertinggal 10 poin dari Jepang yang kukuh di puncak grup, serta satu angka dari Australia di tempat kedua. Adapun Arab Saudi, Bahrain, dan China menghuni peringkat empat sampai enam dan mengoleksi enam poin.
Selain itu, hasil tersebut juga terasa spesial untuk Timnas Indonesia. Skuad Garuda untuk pertama kalinya meraih kemenangan atas Arab Saudi, setelah dalam 16 pertandingan sebelumnya belum pernah menang.
Unggahan Jokowi
ÂÂÂView this post on Instagram
Advertisement
Hasil dan Klasemen Grup C
Hasil Matchday 1
- Australia Vs Bahrain 0-1
- Jepang Vs China 7-0
- Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1
Hasil Matchday 2
- China vs Arab Saudi 1-2
- Timnas Indonesia vs Australia 0-0
- Bahrain vs Jepang 0-5
Hasil Matchday 3
- Australia vs China 3-1
- Bahrain vs Timnas Indonesia 2-2
- Arab Saudi vs Jepang 0-2
Hasil Matchday 4
- Jepang Vs Australia 1-1
- China Vs Indonesia 2-1
- Arab Saudi Vs Bahrain 0-0
Hasil Matchday 5
- Australia vs Arab Saudi 0-0
- Bahrain vs China 0-1
- Timnas Indonesia vs Jepang 0-4
Hasil Matchday 6
- Indonesia Arab Saudi 2-0
- China vs Jepang 1-3
- Bahrain vs Australia 2-2
              Klasemen Grup C
Pos | Tim | Play | Win | Draw | Lost | SG | Poin |
---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | Jepang | 6 | 5 | 1 | 0 | 22-2 | 16 |
2 | Australia | 6 | 1 | 4 | 1 | 6-5 | 7 |
3 | Indonesia | 6 | 1 | 3 | 2 | 6-9 | 6 |
4 | Arab Saudi | 6 | 1 | 3 | 2 | 3-6 | 6 |
5 | Bahrain | 6 | 1 | 3 | 2 | 5-10 | 6 |
6 | China | 6 | 2 | 0 | 4 | 6-16 | 6 |
 *Klasemen per Rabu, 20 November 2024 pukul 03.20 WIB
Â
Â
Â