Sukses


Zanadin Fariz Pede Bawa Timnas Indonesia Bersaing di Piala AFF 2024: Tak Minder meski Mayoritas U-22

Bola.com, Jakarta Gelandang Persis Solo, Zanadin Fariz, merasa percaya diri dengan kualitas Timnas Indonesia meskipun hanya menurunkan skuad yang mayoritas berisi pemain muda untuk menghadapi Piala AFF 2024.

Dari total 33 nama pemain Timnas Indonesia yang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk menghadapi Piala AFF 2024 ini, sebagian besar merupakan pemain-pemain yang masuk dalam kategori U-22 alias berusia di bawah 22 tahun.

Meskipun turun gelanggang dengan kekuatan seperti ini, Zanadin Fariz ternyata tetap percaya diri. Menurut dia, ini justru menjadi kesempatan bagi para pemain muda untuk membuktikan kualitasnya di regional ASEAN.

“Meskipun Timnas Indonesia menurunkan pemain U-22 di Piala AFF 2024, bagi saya ini enggak masalah ya. Yang penting kami tunjukkan saja kualitas kami. Dan jangan mau kalah dengan tim-tim lainnya,” kata Zanadin Fariz.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Punya Target Pribadi

Optimisme yang dimiliki pemain berusia 20 tahun ini memang cukup ambisius. Gelandang yang pernah jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 tersebut merasa yakin skuad Garuda bisa bicara banyak di kejuaraan ini. 

Jika bicara target secara individu, ia tentu ingin mendapatkan kesempatan bermain sebanyak-banyaknya di Piala AFF 2024. Bagi pemain yang akrab disapa Ucil itu, jam terbang semacam ini bakal sangat berharga untuk meningkatkan pengalamannya.

“Kalau bicara target di Piala AFF 2024, saya sih inginnya meraih gelar juara. Untuk target pribadi, saya ingin mendapatkan kesempatan bermain secara reguler. Saya juga ingin bisa menampilkan permainan terbaik saya.

3 dari 4 halaman

Belajar dari Senior

Belakangan ini, Ucil memang mulai mendapatkan kesempatan bermain yang lebih melimpah bersama Persis Solo di BRI Liga 1 2024/2025. Dari dua laga terakhir, misalnya, dia selalu dipercaya untuk turun sebagai starter.

Selain itu, ia juga telah banyak belajar dari para gelandang lain yang menjadi mentornya. Yang terbaru, ada dua gelandang asing yang memberi banyak pelajaran seperti Gonzalo Andrada (Uruguay) dan Sho Yamamoto (Jepang).

“Saya belajar banyak dari gelandang-gelandang asing Persis Solo. Ada banyak pelajaran baru yang diambil dari cara mereka bermain, etos kerja mereka. Pastinya saya tidak mau kalah juga dengan mereka,” ucap dia.

4 dari 4 halaman

Sempat Jadi Andalan

Jika berbicara soal rekam jejaknya, Zanadin Fariz memang bukan nama baru bagi Shin Tae-yong. Dia merupakan salah satu gelandang yang sempat menjadi andalan penting di lini tengah saat memperkuat Timnas Indonesia U-20.

Ucil juga punya jasa besar membantu Timnas Indonesia U-20 lolos dari babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang kala itu berlangsung di Surabaya. Di babak ini, dia menyumbang satu gol dan dua assist.

Sayangnya, pemain asal Bekasi itu harus mengalami cedera parah menjelang bergulirnya Piala Asia U-20 2023. Dia mendapatkan cedera ACL dan harus absen dalam waktu yang lama hingga nyaris setahun.

Padahal, lelaki kelahiran 31 Mei 2004 itu menjadi salah satu pemain yang sering diturunkan Shin Tae-yong, terutama saat menjalani pemusatan latihan di Eropa sebagai persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023.     

Video Populer

Foto Populer