Sukses


3 Pemain Plus Pelatih Terbaik Pekan 11 BRI Liga 1: Kembali dari Timnas Indonesia, Yakob Sayuri Langsung Cemerlang

Bola.com, Jakarta - Sejumlah kejutan terjadi pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025. Banyak tim tamu yang berhasil meraih tiga poin saat bertandang ke markas lawan. Siapa pemain yang bersinar?

Dari sembilan pertandingan yang berlangsung selama pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025, ada empat tim yang membawa pulang tiga poin dari markas lawan. Arema FC menang 4-2 saat bertandang ke markas Madura United.

Kemudian ada pula PSBS Biak dan PSIS Semarang yang sama-sama menang 1-0 dalam laga tandang melawan PSS Sleman dan Persik Kediri. Sementara Persita Tangerang menang 2-0 saat menjalani laga tandang melawan Barito Putera.

Sementara itu, Malut United, Persebaya Surabaya, Persib Bandung, dan Dewa United berhasil mengamankan tiga poin di depan pendukungnya. Hanya Semen Padang yang harus puas berbagi poin dengan PSM Makassar setelah bermain imbang 1-1.

Siapa saja pemain yang memperlihatkan performa cemerlang pada pekan ke-11 BRI Liga 1? Berikut ulasannya versi Bola.com:

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Diego Martinez (Malut United)

 

Malut United untuk kali pertama tampil di Stadion Kie Raha dalam laga kandang musim ini. Tiga poin pun sukses menjadi milik mereka menyusul kemenangan 3-0 atas Persis Solo.

Kemenangan telak itu tak lepas dari peran Diego Martinez. Bomber asal Paraguay itu berhasil mencetak brace pada menit ke-52 dan 67'.

3 dari 6 halaman

Willian Marcilio (Arema FC)

 

Arema FC membuat kejutan dengan meraih tiga poin lewat kemenangan 4-2 di markas Madura United. Singo Edan pun mulai bisa meramaikan persaingan di separuh atas klasemen BRI Liga 1.

Empat gol Arema FC dicetak oleh Dalberto, Achmad Maulana Syarif, Thales Lira, dan Charles Lokolingoy. Namun, yang perlu diapresiasi dari kemenangan Arema FC adalah pemain asing asal Brasil lainnya, Willian Marcilio.

Dari empat gol Arema FC, tiga di antaranya tercipta berkat assist Willian Marcilio. Gol yang dicetak oleh Dalberto, Thales Lira, dan Charles Lokolingoy adalah buah dari umpan yang dilepaskannya.

4 dari 6 halaman

Yakob Sayuri (Malut United)

 

Satu-satunya pemain lokal yang layak masuk dalam daftar ini. Yakob Sayuri juga berperan besar dalam kemenangan 3-0 yang diraih Malut United atas Persis Solo.

Satu gol dan satu assist menjadi bukti kecemerlangan pemain yang baru saja kembali dari Timnas Indonesia itu. Masuk lapangan pada babak kedua, Yakob Sayuri membuktikan kualitasnya untuk membantu timnya memecahkan kebuntuan dan menang.

Gol pertama Malut United yang dicetak Diego Martinez lahir dari umpan yang dilepaskannya. Sementara gol ketiga Malut United dicetak oleh Yakob Sayuri sendiri.

5 dari 6 halaman

Pelatih Terbaik Pekan 11: Paul Munster

 

Sementara untuk pelatih terbaik pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025 layak untuk menjadi milik Paul Munster. Meski timnya harus kebobolan lebih dulu lewat eksekusi penalti Gustavo Almeida pada menit 43', taktik Paul Munster membuat Persebaya bangkit pada babak kedua.

Strategi pergantian pemain yang dilakukan oleh Paul Munster terbukti jitu, masuknya Mohammed Rashid pada menit ke-55 dan kehadiran Kasim Botan dan Oktafianus Fernando pada menit ke-65 membuat Persebaya masih bisa agresif.

Hasilnya, Flavio Silva berhasil mencetak gol pada menit ke-67 dan Mohamed Rashid mampu mencetak gol kedua yang menjadi penentu kemenangan Persebaya atas Persija dalam laga seru di Stadion Gelora Bung Tomo tersebut.

6 dari 6 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer