Sukses


Link Live Streaming BRI Liga 1: Semen Padang Vs Persija

Bola.com, Jakarta - Semen Padang menjamu Persija Jakarta dalam laga pekan 13 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Jumat (6/12/2024) malam WIB. Duel kedua tim yang terpisah bak bumi dan langit ini bisa Anda saksikan melalui live streaming.

Semen Padang saat ini berada di dasar klasemen BRI Liga 1 2024/2025. Bahkan dalam sembilan pertandingan terakhirnya, Kabau Sirah tidak sekalipun meraih kemenangan.

Sementara itu, Persija Jakarta justru datang ke Padang dengan tren yang cukup baik. Dalam lima pertandingan terakhirnya, Macan Kemayoran berhasil empat kali menang.

Bahkan setelah sempat terpeleset dan kalah 1-2 dari Persebaya Surabaya, Persija mampu bangkit dan menang 2-0 atas Persik Kediri dalam laga terakhirnya.

Jangan lewatkan keseruan duel antara Semen Padang kontra Persija Jakarta di BRI Liga 1 2024/2025 melalui live streaming dengan mengikuti panduan ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Semen Padang vs Persija Jakarta

Stadion: Haji Agus Salim, Padang

Kick-off: 19.00 WIB

Live: Indosiar

Live streaming: Vidio (https://www.vidio.com/live/17623-bri-liga-1?schedule_id=3914033)

3 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Semen Padang (4-4-2): Dicky Indrayana; Dodi Alexvan Djin, Kim Min-gyu, Tim Martic, Frendi Saputra; Ricki Ariansyah, Dimas Saputra, Firman Juliansyah, Rosad Setiawan; Ryohei Michibuchi, Gala Pagamo

Pelatih: Eduardo Almeida

Persija Jakarta (3-4-1-2): Andritany Ardhiyasa; Hanif Sjahbandi, Ondrej Kudela, Rizky Ridho; Rio Fahmi, Ramon Buneo, Maciej Gajos, Firza Andika; Ryo Matsumura; Marko Simic, Gustavo Almeida

Pelatih: Carlos Pena

4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer