Bola.com, Viet Tri - Timnas Indonesia menelan kekalahan tipis 0-1 saat melawan ke markas Timnas Vietnam, Stadion Phu Tho, Minggu (15/12/2024) malam. Itu adalah kekalahan perdana Tim Garuda di Piala AFF 2024.
Gol tunggal kemenangan Timnas Vietnam atas Timnas Indonesia baru tercipta di menit ke-77. Gol itu diciptakan lewat tendangan keras Nguyen Quang Hai.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik senang dengan kemenangan ini. Apalagi belakangan The Golden Star Warriors kerap kalah dari Timnas Indonesia.
“Pertama, saya merasa sangat senang bisa mematahkan tiga kekalahan beruntun melawan Indonesia. Kedua, Indonesia bermain pertahanan rendah. Jadi, saya mencoba untuk fokus memberikan tekanan dan membangkitkan tekad pemain untuk menang," ujar Kim Sang-sik dalam konferensi pers selepas laga.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Menang Lebih Besar
Kim Sang-sik pun sadar ekspektasi suporter Vietnam pada laga ini sangat tinggi. Kemenangan 1-0 pun dirasa kurang cukup. Apalagi Timnas Indonesia diperkuat banyak pemain muda yang belum berpengalaman.
"Saya tahu fans Vietnam menginginkan kemenangan besar, tapi pada akhirnya kami hanya mencetak satu gol. Kami menciptakan banyak peluang tetapi tidak memanfaatkannya. Oleh karena itu, kami merasa sangat menyesal," tuturnya.
"Namun, yang terpenting adalah kami meraih tiga poin. Para pemain menunjukkan keinginan mereka untuk menang dan saya puas dengan para pemain di pertandingan ini," sambung Kim Sang-sik.
Advertisement
Pujian untuk Nguyen Quang Hai
Kim Sang-sik kemudian memberikan pujian khusus untuk Nguyen Quang Hai. Sang bintang memang menjadi penentu kemenangan Timnas Vietnam atas Timnas Indonesia.
Kim Sang-sik pun tak ragu menyebut Nguyen Quang Hai sebagai pemain terbaik pada pertandingan ini.
"Jika saya memilih pemain terbaik, saya memilih Quang Hai. Dia melakukan pekerjaan dengan baik sebagai kapten, terhubung dengan rekan satu timnya dan mencetak gol penentu." tegasnya.
Â