Sukses


Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Bersemangat Menyambut 2025: Tetap Dukung Kami!

Bola.com, Jakarta - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menjalani 2024 dengan sangat menarik. Idzes mendapatkan debut bersama Tim Garuda di tahun ini.

Jay Idzes bersama Venezia juga mendapatkan tiket promosi dari Serie B menuju di Serie A di 2024. Pemain berusia 24 tahun itu kemudian menjadi pemain Indonesia pertama yang merasakan atmosfer sepak bola level tertinggi di Italia.

Jay Idzes baru-baru ini mendapatkan pengalaman berharaga. Ia menjadi andalan di lini belakang Venezia saat bertandang ke markas klub besar, Napoli, Minggu (29/12/2024).

Sayangnya, pada laga itu Venezia harus kalah dengan skor tipis 0-1. Satu-satunya gol Napoli dicetak oleh Giacomo Raspadori di akhir babak kedua.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tetap Didukung

Meski kalah di kandang Napoli, permainan Venezia dinilai cukup baik. Terutama penampilan Jay Idzes.

Dukungan pun masih mengarah kepada Venezia. Hal itu membuat Jay Idzes bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada semua suporter.

"Terima kasih untuk terus mendukung kami," ujar Jay Idzes di Instagram.

3 dari 4 halaman

Tetap Percaya

Venezia masih belum lepas dari zona degradasi. Tim yang ditukangi Eusebio Di Francesco itu menempati posisi  ke-19 dengan 13 poin.

Meseki demikian, Jay Idzes menolak untuk menyerah. Idzes pun menatap 2025 dengan rasa percaya diri tinggi.

"Kami akan terus bekerja keras dan yang paling penting tidak pernah berhenti percaya. Sampai jumpa di 2025," tandasnya.

4 dari 4 halaman

Posisi Venezia di Serie A

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer