Bola.com, Jakarta - Mantan Ketua PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule ikut mengomentari 'kepergian' Shin Tae-yong. Sebagai sosok yang membawa STY ke Indonesia, tentu ada perasaan lebih yang ada dalam benaknya.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong resmi dipecat oleh PSSI per Senin (6/1/2025). Kabar ini diungkap langsung oleh Erick Thohir sebagai Ketua Umum.
Advertisement
"Apa yang kita lakukan hari ini tidak lain adalah demi kebaikan Timnas Indonesia," buka Erick Thohir.
"Tentu, kita mengucapkan terima kasih kepada kinerja Shin Tae-yong selama ini. Hubungan saya sangat baik, dan kita lakukan yang terbaik untuk program-program yang kita kehendaki."
"Tetapi dinamika daripada Timnas Indonesia perlu juga menjadi perhatian khusus oleh kami dalam evaluasi. Kita melihat perlunya ada pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang disepakati oleh para pemain, komunikasi yang lebih baik dan implementasi yang lebih baik pula."
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gomawo, Coach Shin!
Perlu dicatat, Shin Tae-yong tiba di Indonesia saat PSSI masih dijabat oleh Mochamad Iriawan pada akhir 2019. Awalnya, banyak pihak yang ragu Timnas Indonesia bisa mendulang sukses di bawah komando pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Namun kenyataannya, Shin Tae-yong banyak sekali memberikan hal positif buat Merah Putih, menorehkan sejarah demi sejarah dalam kurun waktu lima tahun.
"Gomawo, Coach Shin! Lima tahun yang sarat akan prestasi, seluruh pencinta sepak bola di Tanah Air sangat mengapresiasi kerja keras dan dedikasi Anda untuk mengantarkan Timnas Indonesia terus bertransformasi 'to the next level'," tulis Iwan Bule di laman resmi instagram-nya.
Â
Advertisement
Hormat Kami untukmu
Masih dalam unggahan yang sama, Iwan Bule secara khusus menegaskan tidak akan melupakan catatan sejarah hebat yang ditorehkannya buat Timnas Indonesia.
"Kami tidak akan prnah melupakan catatan sejarah hebat yang Anda torehkan untuk Timnas Indonesia."
"Masyarakat Indonesia mencintai Anda, hormat kami untukmu. Sampai jumpa, Shin!"