Bola.com, Palu - Legenda hidup sepak bola Indonesia, Boaz Solossa, merespons positif kedatangan Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Boaz membahas tentang Kluivert yang menjadi nakhoda baru Timnas Indonesia setelah membawa Persipura Jayapura menang 3-0 atas tuan rumah Persipal FC di Pegadaian Liga 2 2024/2025 pada 11 Januari 2025.
Advertisement
PSSI menunjuk Kluivert sebagai pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Arsitek asal Belanda itu dikontrak selama dua tahun plus klausul perpanjangan dua tahun.
"Dengan datangnya coach Patrick Kluivert, dia pasti akan bermain dengan gaya dia," ujar Boaz dinukil dari YouTube Kompas TV.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Harapan Boaz Solossa
"Apa yang selama ini diterapkan Shin Tae-yong tentu akan berubah. Sebab, setiap pelatih memiliki filosofi dan pendekatan yang berbeda. Semoga dia datang membawa angin segar," jelas Kluivert.
Boaz memberikan dukungan penuh kepada Kluivert di Timnas Indonesia dengan misi lolos ke Piala Dunia 2026 Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.
"Siapa pun yang melatih Timnas Indonesia, kami sebagai mantan pemain akan selalu memberikan dukungan penuh untuk Timnas Indonesia," imbuh Boaz.
"Harapan kami sama, agar Timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026," ucap pemilik 48 caps dan 14 gol untuk Timnas Indonesia pada 2004-2018 tersebut.
Advertisement
Ranking Timnas Indonesia
Saat ini, Timnas Indonesia menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Tim berjulukan Garuda itu hanya tertinggal satu angka dari Timnas Australia di posisi kedua sebagai batas akhir lolos langsung ke putaran final.
Baca Juga