Sukses


Ole Romeny Campur Aduk Setelah Cetak Gol dalam Debutnya dengan Timnas Indonesia Ketika Dibantai Australia 1-5: Gembira tapi juga Kecewa

Timnas Indonesia dihabisi Australia 1-5 dalam matchday ketujuh Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Sydney, pada Kamis (20/3/2025) sore WIB.

Bola.com, Sydney - Perasaan Ole Romeny campur aduk. Dia berhasil mencetak gol dalam debutnya bersama Timnas Indonesia. Namun, tim berjulukan Garuda itu dibantai Timnas Australia.

Timnas Indonesia dihabisi Australia 1-5 dalam matchday ketujuh Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Sydney, pada Kamis (20/3/2025) sore WIB.

Lima gol Australia dicetak oleh Martin Boyle lewat tendangan penalti pada menit ke-18, Nishan Velupillay pada menit ke-20, brace Jackson Irvine pada menit ke-34 dan ke-90, serta Lewis Miller pada menit ke-61.

Sementara, Timnas Indonesia hanya mampu membalas sekali lewat Ole Romeny pada menit ke-78, yang mencetak gol dalam debutnya bersama Garuda.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Ungkapan Ole Romeny

Timnas Indonesia sebenarnya berpeluang unggul lebih dulu atas Australia ketika mendapatkan tendangan penalti pada menit ketujuh. Sayang, Kevin Diks gagal mengeksekusinya dengan baik.

"Setelah penalti, kami mulai sedikit mundur, dan kepercayaan diri kami agak menurun. Akibatnya, kami kebobolan, dan itu tidak boleh terjadi," ujar Romeny.

"Merupakan suatu kehormatan besar bisa menjalani debut bersama Timnas Indonesia," jelas pemain asal Oxford United di kasta kedua Liga Inggris itu.

3 dari 3 halaman

Pemain Terbaik

Romeny menjadi pemain terbaik Timnas Indonesia kala dihabisi Australia. Fotmob memberikan rating 8,1 untuk pesepak bola naturalisasi kelahiran Belanda itu.

"Saya selalu mengatakan bahwa saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan kontribusi bagi tim. Senang bisa mencetak gol, tapi tentu saja saya sangat kecewa saat ini," ucap Romeny.

"Tentu saja. Laga berikutnya adalah kesempatan baru. Kami tahu progres yang kami buat sebagai tim. Hari ini memang sulit, tapi di pertandingan selanjutnya, kami akan menunjukkan hasil kerja keras kami," imbuhnya.

Selanjutnya: Ungkapan Ole Romeny
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer