Sukses


Duo Debutan Timnas Indonesia Tampil Memuaskan saat Lawan Australia, Ragnar Oratmangoen Bisa Jadi Senjata untuk Bekap Bahrain

Ada dua pemain di Timnas Indonesia yang menjalani debut bersejarahnya saat bersua Timnas Australia.

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia kalah telak 1-5 dari tuan rumah Australia pada lanjutan ronde ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3/2025).

Bermain di Sydney Football Stadium, Timnas Indonesia sebenarnya mempunyai kesempatan untuk unggul pada menit kedelapan. Namun, penalti Kevin Diks membentur tiang kiri gawang Australia.

Selanjutnya justru Australia yang berpesta gol melalui aksi Martin Boyle (18'), Nishan Velupillay (20'), brace dari Jackson Irvine (34', 90'), dan satu gol lainnya dari Lewis Miller (61'). Adapun satu-satunya gol Timnas Indonesia dihasilkan Ole Romeny pada menit ke-78.

Ada dua pemain di Timnas Indonesia yang menjalani debut bersejarahnya. Adalah Ole Romeny dan Dean James yang bermain sejak menit pertama. Bahkan keduanya bermain penuh hingga laga bubar.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Tampil Ciamik

Pelatih Patrick Kluivert memberikan kesempatan bagi keduanya menjadi starter. Baik Ole Romeny dan Dean James tampil cukup apik hingga babak kedua.

Ole tampil dengan mobilitas tinggi dengan membuka ruang pertahanan lawan. Begitu juga Dean James dengan manuver serta kerap melepaskan umpan-umpan silang ciamik dengan kaki kirinya.

Bahkan, Ole mencetak gol pada menit ke-77. Prosesnya golnya terbilang cantik setelah mengelabui Jason Geria, bola tendangan kaki kiri winger Oxford United itu tak bisa dihalau kiper Mathew Ryan.

"Ole Romeny dan Dean James sudah bagus, terutama Ole bagus banget. Cuma tandemnya yang kurang naluri golnya," ujar mantan penggawa sekaligus kapten Timnas Indonesia, Agung Setyabudi, kepada Bola.com, Jumat (21/3/2025).

3 dari 5 halaman

Kembalinya Ragnar Oratmangoen

Setelah menjalani laga dengan hasil buruk di Australia, Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025). Pertandingan krusial dan layak untuk dimenangkan jika masih ingin tampil ke Piala Dunia 2026.

Ada yang menarik pada pertandingan nanti bagi Tim Merah-Putih. Mereka sudah bisa diperkuat Ragnar Oratmangoen, penyerang yang harus absen di Australia karena akumulasi kartu.

"Ada Ragnar pasti enak itu, mainnya tenang, olah bolanya bagus. Kalau Struick banyak jatuh terus," lanjut pria asal Solo itu.

"Saya yakin kehadirannya besok lawan Bahrain akan membantu kualitas lini depan Timnas Indonesia. Apalagi dia sempat membobol gawang Bahrain di pertemuan pertama. Dia bakal lebih bersemangat lagi besok," tutur pemilik 53 penampilan untuk Timnas Indonesia tersebut.

4 dari 5 halaman

Duet Ideal

Ragnar Oratmangoen bisa menambah kedalaman lini depan Timnas Indonesia. Pemain keturunan Indonesia-Belanda itu sudah sering menjadi andalan sejak era pelatih Shin Tae-yong.

Ragnar melakoni debut sejak 26 Maret 2024, hingga kini telah memiliki 9 caps dengan torehan dua gol. Ada kemungkinan pemain berusia 27 tahun itu ditandemkan dengan Ole Romeny untuk membongkar pertahanan Bahrain.

"Tidak adanya Ragnar Oratmangoen juga berpengaruh di kandang Australia kemarin. Ole Romeny terlihat bekerja sangat keras, bahkan sesekali harus menjemput bola ke bawah," tandas Agung Setyabudi.

5 dari 5 halaman

Hasil dan Klasemen Grup C

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Hasil Matchday 2

  • China vs Arab Saudi 1-2
  • Timnas Indonesia vs Australia 0-0
  • Bahrain vs Jepang 0-5

Hasil Matchday 3

  • Australia vs China 3-1
  • Bahrain vs Timnas Indonesia 2-2
  • Arab Saudi vs Jepang 0-2

Hasil Matchday 4

  • Jepang Vs Australia 1-1
  • China Vs Indonesia 2-1
  • Arab Saudi Vs Bahrain 0-0

Hasil Matchday 5

  • Australia vs Arab Saudi 0-0
  • Bahrain vs China 0-1
  • Timnas Indonesia vs Jepang 0-4

Hasil Matchday 6

  • Indonesia vs Arab Saudi 2-0
  • China vs Jepang 1-3
  • Bahrain vs Australia 2-2

Hasil Matchday 7

  • Australia vs Indonesia 5-1
  • Jepang vs Bahrain 2-0
  • Arab Saudi vs China 1-0

                          Klasemen Grup C

Pos Tim Play Win Draw Lost SG Poin
1 Jepang 7 6 1 0 24-2 19
2 Australia 7 2 4 1 11-6 10
3 Arab Saudi 7 2 3 2 4-6 9
4 Indonesia 7 1 3 3 7-14 6
5 Bahrain 7 1 3 3 5-12 6
6 China  7 2 0 5 6-17 6

 *Klasemen per Jumat, 21 Maret 2024 pukul 09.30 WIB

 

 

 

Selanjutnya: Tampil Ciamik
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer