Bola.com, Jakarta - Duel antara Timnas Indonesia menghadapi Bahrain pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia tak hanya menjadi pertaruhan nasib, tetapi juga adu mahal komposisi pemain dari kedua kubu.
Menurut jadwal, bentrok antara Timnas Indonesia menghadapi Bahrain ini bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, pada Selasa (25/3/2025) pukul 20.45 malam WIB.
Advertisement
Menariknya, skuad Garuda menjadi kubu yang nilai pasarnya termasuk dalam kategori fantastis apabila dibandingkan tim berjulukan Muharabi Dilmun itu. Bahkan, tak berlebihan jika angkanya amat jomplang jika dibandingkan.
Mayoritas penggawa skuad Garuda yang berasal dari Eropa memang menjadi tulang punggung besarnya nilai pasar ini. Pemain abroad milik Bahrain pun berstatus serupa. Berikut Bola.com menyajikan adu mahal skuad kedua kubu.
Berita video dalih pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, yang menyebut anak asuhnya sudah berjuang keras layaknya singa meski harus menelan kekalahan telak 5-1 dari Australia, Kamis (20/3/2025) sore WIB.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Harganya Jomplang Banget
Jika membandingkan nilai pasar keseluruhan dari skuad Timnas Indonesia dengan Bahrain menjelang pertemuan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini, maka tersaji sebuah ketimpangan yang amat drastis antara kedua kubu.
Pasalnya, harga pasar Timnas Indonesia nyaris empat kali lipat lebih mahal dibanding dengan nilai pasar skuad Bahrain. Saat ini, seluruh pemain yang dibawa Patrick Kluivert nilainya mencapai Rp634,86 miliar.
Harga tersebut jelas sangat terpaut jauh dengan nilai pasar seluruh pemain Timnas Bahrain menjelang pertandingan ini yang harganya hanya menyentuh angka Rp164,26 miliar. Harganya nyaris empat kali lebih besar skuad Garuda.
Advertisement
Pemain Termahal Timnas Indonesia
Setidaknya, ada beberapa pemain yang saat ini menjadi sumber utama di balik besarnya nilai pasar Timnas Indonesia. Sebagian besar merupakan wajah lama, sedangkan satu lainnya baru saja dinaturalisasi.
Yang paling dominan tentu adalah Mees Hilgers. Bek FC Twente itu nilai pasarnya mencapai Rp156,43 miliar. Dia berstatus sebagai pemain dengan harga pasar termahal di skuad Timnas Indonesia saat ini.
Selain itu, satu nama baru yang merangsek papan atas ialah Emil Audero. Kiper Palermo FC itu nilainya mencapai Rp86,91 miliar.
Emil Audero kini sukses menggeser beberapa nama lama seperti Kevin Diks (Rp78,22 miliar), Jay Idzes (Rp52,14 miliar), hingga Calvin Verdonk (Rp43,45miliar).
Ditopang Pemain Abroad Bahrain
Tak jauh berbeda dengan Timnas Indonesia, deretan pemain dengan nilai pasar tertinggi di skuad Bahrain juga ditopang oleh para pemainnya yang saat ini tengah abroad alias berkarier di luar negeri.
Nama yang paling mencolok tentu Ali Madan. Winger berusia 29 tahun itu kini berkarier di Liga Uni Emirat Arab bersama Ajman Club. Nilai pasarnya jadi yang tertinggi karena bisa mencapai Rp43,45 miliar.
Selain itu, dua nama pemain abroad lainnya yang masuk kategori termahal ialah gelandang klub Kuwait Al-Arabi SC, Komail Al Aswad (Rp10,43 miliar), dan sayap Kuwait SC, Mohammed Marhoon (Rp8,69 miliar).
Advertisement
Baca Juga
Erick Thohir Temui Patrick Kluivert dan Para Asistennya plus Jordi Cruyff: Timnas Indonesia Harus Bangkit Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Hasil Lengkap, Klasemen dan Jadwal Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sumber Live Streaming Timnas Indonesia Vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Link-nya