Sukses


Breaking News: Mees Hilgers Dipastikan Absen Membela Timnas Indonesia Melawan Bahrain

Lini belakang Timnas Indonesia saat menghadapi Bahrain dipastikan melemah. Sebab, Mees Hilgers akan absen karena cedera.

Bola.com, Jakarta - Lini belakang Timnas Indonesia saat menghadapi Bahrain dipastikan melemah. Sebab, Mees Hilgers akan absen karena cedera.

Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3/2025) malam WIB. Anak asuh Patrick Kluivert wajib bangkit menyusul kekalahan 1-5 dari Australia pada laga sebelumnya.

Namun, upaya Merah Putih bisa dipastikan bertambah berat. Cedera Mees Hilgers yang didapatnya saat menghadapi Australia ternyata tak bisa pulih dalam waktu dekat.

Mees Hilgers ditarik keluar pada babak kedua melawan Australia karena tak kuat menahan sakit menyusul benturan dengan pemain lawan. Patrick Kluivert dan kolega mesti mencari opsi pengganti dalam waktu cepat.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kembali ke Belanda

Dinukil dari laman Kita Garuda, Mees Hilgers telah menjalani serangkaian tes setibanya di Jakarta. Hasilnya, kondisi sang bek tak memungkinkan untuk bisa pulih melawan Bahrain.

Mees Hilgers akan diterbangkan kembali ke Belanda lebih cepat guna pemeriksaan lebih lanjut. Selebihnya, tim medis FC Twente yang akan melakukan tes untuk mengetahui seberapa lama bek tengah itu harus absen.

Di sisi lain, itu merupakan cedera ke sekian yang didapat Mees Hilgers sepanjang musim ini. Sebelumnya, ia juga absen pada beberapa laga baik bersama FC Twente maupun Timnas Indonesia karena cedera.

 

3 dari 3 halaman

Opsi Pengganti

Patrick Kluivert masih memiliki sejumlah opsi di lini pertahanan. Kembalinya Justin Hubner dari sanksi akumulasi kartu bisa jadi pilihan terbaik.

Selain itu, Rizky Ridho juga dalam kondisi bugar. Besar kemungkinan, ia bakal diplot sebagai rekan duet Jay Idzes.

Kluivert juga masih bisa memainkan Kevin Diks di bek tengah. Sandy Walsh yang kabarnya tidak mengalami cedera parah mungkin diturunkan sebagai bek kanan jika Timnas Indonesia menerapkan formasi empat bek.

Selanjutnya: Kembali ke Belanda
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer