Bola.com, London - Pelecehan rasisme kembali terjadi di Liga Premier Inggris. Kali ini korbannya adalah Danny Welbeck. Pemain Arsenal itu jadi sasaran setelah membawa timnya mengalahkan Manchester United di ajang FA Cup, Senin (9/3/2015) lalu.
Sindiran pada Welbeck beredar di media sosial Twitter. Sejauh ini belum diketahui siapa pelakunya. Menurut laporan Sky Sports, polisi di London masih mendalami kasus ini.
Welbeck bukan satu-satunya pemain yang jadi korban pelecehan rasisme. Sebelumnya Mario Balotelli, Samuel Eto'o, Pappis Cisse dan Kolo Toure pernah mengalami hal serupa. Bahkan kejadian tersebut dialami berulang-ulang oleh Balotelli.
Pemerintah Inggris sendiri khususnya FA sangat mengutuk keras aksi rasisme ini. Meski demikian masih banyak kasus yang menimpa para pemain. Selain menyindir soal warna kulit, aksis rasis juga dikatkan dengan agama atau kepercayaan yang dianut masing-masing pemain.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada satu pun komentar dari Welbeck. Begitu juga dengan Arsenal. Klub yang bermarkas di Emirates Stadium itu belum memberikan suara terkait kasus yang dialami pemainnya.