Sukses


Wow, Manajer West Brom Gelar Konfrensi Pers Selama 35 Detik

Bola.com, West Bromwich - Berapa lama waktu yang dihabiskan seorang manajer untuk menjelaskan sebuah pertandingan 90 menit? Setengah jam ataukah satu jam? Namun manajer West Bromwich Albion, Tony Pulis hanya butuh waktu 35 detik untuk menggelar konferensi pers.

Jika kesebelasan Anda menang besar dalam suatu laga maka Anda pasti dengan senang hati menjawab pertanyaan dari para wartawan, dan itu membutuhkan waktu yang lama.

Biasanya konferensi pasca pertandingan di luar negeri membutuhkan waktu rata-rata 45 menit. Di Indonesia, apabila ada tim Eropa yang datang ke tanah air, sesi temu media biasanya berlangsung 5-10 menit.

Namun pasca West Browmich menang 3-0 atas Chelsea, Selasa (20/5) dini hari WIB, Tony Pulis berpotensi meraih gelar "manajer dengan waktu konferensi pers tercepat". Dengan nada bicara cepat, tak bertele-tele, pria asal Wales itu masuk ke dalam ruang media dan menuntaskan kewajibannya.

Mengapa Pulis melakukan ini? Apakah dia punya janji yang tak bisa dilewatkan? Atau dia kebelet ingin ke kamar mandi?

Yang pasti banyak wartawan yang belum sempat menyalakan alat perekam dan mendapatkan jawaban darinya ya...

 

 

Video Populer

Foto Populer