Sukses


Ini Dia 10 Fakta Unik Liga Inggris 2015 - 2016

Bola.com, Jakarta - Kompetisi Liga Premier Inggris musim 2015 - 2016 bergulir besok, Sabtu (7/8/2015) WIB. Berikut berbagai data dan fakta menarik jelang musimĀ  baru kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Negeri Ratu Elizabeth itu.

Juara bertahanĀ Chelsea mengawali kiprahnya di ajang Liga Premier Inggris musim 2015 - 2016 dengan menghadapi Swansea City di markas kebesarannya, Stadion Stamford Bridge. Sementara, Manchester United bertemu lawan kuat Tottenham Hotspur.

Arsenal melakoni partai bertajuk derby London dengan menghadapi West Ham United di Emirates Stadium, Minggu (8/8/2015) WIB. Adapun, penghuni posisi kedua musim lalu, Manchester City, bertandang ke markas West Bromwich Albion, Selasa (11/8/2015) dini hari WIB.

Kompetisi Liga Premier Inggris musim 2015 - 2016 akan diwarnai empat muka pelatih baru. Mereka adalah Slaven Bilic, Quique Flores, Steve McLaren, dan Claudio Ranieri.

Namun, pecinta Liga Premier Inggris takkan lagi bisa melihat aksi Burnley, Queens Park Rangers (QPR), dan Hull City. Ketiganya terdegradasi ke Championship Division dan digantikan Bournemouth, Watford, dan Norwich City.

Fakta Menarik Liga Premier Inggris:

1. Leighton Baines menjadi pemain banyak menciptakan assist. Dia sembilan kali membuat assist dan membuat 70 peluang.

2. Lukasz Fabianski menjadi penjaga gawang yang paling banyak melakukan penyelamatan. Total, dia 137 kali melakukan penyelamatan.

3. John Terry dan Branislav Ivanovic menjadi pemain yang paling banyak mencetak clean sheets dalam dua musim terakhir. Keduanya 33 kali tak kebobolan.

4. Everton menjadi tim yang paling banyak kebobolan di pertandingan perdana Liga Premier Inggris. Tim asal kota Liverpool itu 35 gol.

5. Manuel Pellegrini menjadi pelatih yang paling banyak memiliki presentase kemenangan. Statistik pelatih berdarah Cile itu mencapai 67,1 persen.

6. Bournemouth merupakan tim debutan ke-47 yang bermain di Liga Primer Inggris ke-47 sejak pertama kali digelar pada 1992.

7. Manchester United menjadi tim yang paling royal menghamburkan uang di bursa transfer. Setan Merah menggelontorkan 83 juta poundsterling untuk mendapatkan empat pemain baru.

8. Wayne Rooney menjadi pemain yang paling banyak mencetak gol di pekan pembuka musim. Roo total mencetak enam gol.

9. Liga Premier Inggris 2015 - 2016 merupakan musim dengan jumlah peserta paling sedikit dari wilayah utara. Hanya ada tujuh klub, Newcastle United, Sunderland, Everton, Liverpool, Manchester United, Manchester City, Stoke City.

10. Dari 23 musim terakhir, belum pernah ada juara yang kalah di pekan perdana.

Baca juga:

Sepakati Harga, Angel Di Maria Resmi Jadi Milik PSG Pekan Ini?

Van Gaal: Schweinsteiger? Ia Bermain Buruk!

"Messi ke Liverpool? Tetap Tak Mampu Gantikan Gerrard"

Video Populer

Foto Populer