Bola.com, Liverpool - Liverpool mendapat perlawanan sengit saat bersua Stoke City di laga perdana Premier League musim 2015-2016. Minim peluang, The Reds ditahan imbang 0-0 The Potters di babak pertama.
Bermain di Stadion Britannia, Minggu (9/8/2015) malam WIB, Liverpool turun dengan formasi 4-2-3-1 dan mengandalkan Christian Benteke di lini depan. Sedangkan Stoke juga tampil dengan taktik 4-2-3-1, dan berharap pada ketajaman Mame Diouf.
Baca Juga
Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Jumat (25/10/2024): 5 Negara ASEAN Gagal Tampil di Putaran Final
4 Kejutan Menghebohkan Sepanjang Pagi Tadi: Bolivia dan Venezuela Berjaya, Timnas Indonesia dan Inggris Nyesek Bareng
Hasil Lengkap Pertandingan Tim ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025: Brunei Kebobolan 15 Gol
Advertisement
The Potters yang bermain dihadapan pendukungnya sendiri lebih dulu mendapatkan peluang mencetak gol pada menit ke-18. Tapi, sepakan kaki kanan Diouf masih bisa diamankan Simon Mignolet.
Hingga masuk menit ke-30, Liverpool kesulitan membongkar rapatnya pertahanan Stoke City. Berbagai serangan The Reds yang dimotori Adam Lallana, Philippe Coutinho, serta James Milner masih bisa dipatahkan barisan belakang The Potters.
Pada menit ke-36, Glen Johnson membuang kesempatan emas mencetak gol ke gawang The Reds. Menerima bola dan berada di muka gawang, sepakan mantan pemain Liverpool tersebut melayang di atas mistar.
Sepanjang babak pertama, Liverpool hanya melepaskan tiga tembakan, dan ketiganya diblok pemain bertahan Stoke. Sedangkan tim tuan rumah menorehkan lima sepakan dan satu yang mengarah ke gawang.
Hingga turun minum, skor kacamata tetap bertahan.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Stoke City (4-2-3-1): Butland; Pieters, Muniesa, Johnson, Cameron; Whelan, Van Ginkel; Afellay, Adam, Walters; Diouf.
Liverpool (4-2-3-1): Mignolet; Clayne, Lovren, Gomez, Skrtel; Milner, Henderson; Coutinho, Lallana, Ibe; Benteke.