Sukses


Mourinho: Chelsea Tak Rindu Petr Cech!

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Jose Mourinho menegaskan timnya tak lagi merindukan sosok mantan kiper mereka, Petr Cech. . Alasannya, The Blues kini sudah memiliki Asmir Begovic.

Begovic didatangkan Chelsea dari Stoke City musim ini untuk menggantikan posisi Cech. Pemain asal Bosnia itu bakal melakukan debut pertamanya di Liga Inggris saat Chelsea bertandang ke markas Manchester City, akhir pekan nanti.

Mourinho pun memiliki keyakinan penuh bahwa Begovic akan menjadi kiper yang lebih hebat dari Cech.

"Kami tidak merindukan Cech. Kami kini memiliki kiper yang lebih baik. Curtois dan Begovic adalah dua kiper yang fantastis," ucap Mou seperi dimuat ESPN.

Seperti diketahui, Cech akhirnya memutuskan untuk hengkang ke Arsenal lantaran dirinya tak ingin menjadi cadangan Thibaut Curtois di Stamford Bridge.

Debut kiper asal Ceko itu bersama The Gunners ternyata tak berakhir dengan manis. Ia harus menelan pil pahit dengan kebobolan dua kali ketika Arsenal menjamu West Ham United di laga perdana Liga Inggris, Minggu (10/8/2015). Pasukan Arsene Wenger takluk 0-2 di kandang sendiri. Gol The Hammers dicetak oleh Cheikhou Kouyate dan Mauro Zarate.

Baca juga:

Gantikan Messi, Turan Pakai Kostum No 10 di Barcelona?

Soal De Gea, Van Gaal: Madrid Beri Kami Uang!

Langkah Pedro ke MU Tertunda Gara-gara Neymar?

  • Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal
    Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal
    Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal

    Petr Cech

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer