Bola.com, London - Penyerang anyar Chelsea, Pedro Rodriguez mengungkapkan, ada sejumlah klub Inggris, termasuk Manchester United, yang berminat merekrutnya dari Barcelona pada bursa transfer musim panas ini. Menurut Pedro, dengan pindah ke Chelsea, ia punya kesempatan besar meraih trofi.
"Saya merasa sangat terhormat diminati beberapa klub terbesar Inggris, yaitu Manchester United, Manchester City, dan Chelsea. (Dari tiga klub itu) Chelsea adalah klub yang paling cepat menyelesaikan negosiasi. Ada kesempatan besar meraih gelar juara di Chelsea dan itulah yang membuat saya yakin dan termotivasi (untuk bergabung dengan Chelsea)," ujar Pedro seperti dilansir AS.
Baca Juga
Advertisement
Pernyataan ini berbeda dari pernyataan pelatih MU, Louis van Gaal, yaitu bahwa MU tidak pernah berminat merekut Pedro dari Barcelona. Pernyataan itu disampaikan Van Gaal tak lama setelah Pedro resmi pindah dari Barcelona ke Chelsea, pada 20 Agustus 2015. Menurut pemberitaan di Inggris dan Spanyol, Chelsea mengeluarkan uang 30 juta euro atau sekitar Rp 466 milliar untuk mendatangkan Pedro.
Transfer Pedro dari Barcelona ke Chelsea bisa disebut mengejutkan, mengingat dalam beberapa pekan sebelum transfer terjadi, media-media Inggris dan Spanyol memberitakan bahwa MU berminat merekrut Pedro dan berpeluang besar mendapatkannya. Pedro baru dikait-kaitkan dengan Chelsea setidaknya dua hari sebelum transfer terealisasi.
Sejak merekrut Pedro, Chelsea sudah melakoni satu pertandingan, yaitu laga Premier League melawan West Bromwich Albion, di The Hawthorns, Minggu (23/8/2015). Pada laga yang berakhir 3-2 untuk Chelsea itu, Pedro bermain sejak awal hingga digantikan John Obi Mikel pada menit ke-84 dan mencetak satu gol dan satu assist.
Sumber: AS
Baca juga:
Usai Gaet Pedro, Chelsea Kini Incar Pogba dan Stones?