Bola.com, Manchester - Kabar mengejutkan datang dari kubu Manchester United jelang ditutupnya bursa transfer pemain, Selasa (1/9/2015) malam WIB. MU kabarnya bakal segera mendapatkan striker Tottenham Hotspurs, Emmanuel Adebayor.
Adebayor dianggap menjadi pilihan mendesak MU untuk mengatasi masalah di lini depan mereka yang seret akan gol. Sampai pekan ke-4 Liga Inggris, MU cuma mampu menyarangkan tiga gol.
Baca Juga
Hasil Lengkap Liga Inggris Tadi Malam: Spurs Menang Telak, MU Imbang Vs Chelsea
Macet Parah, 2 Pemain Tottenham Terpaksa Jalan Kaki ke Pertandingan Carabao Cup Melawan Man City, Fans Nggak Ada yang Tahu!
Link Siaran Langsung Liga Inggris 2024/25 Pertandingan: Tottenham vs Aston Villa Akhir Pekan ini di Vidio
Advertisement
Tim besutan Louis van Gaal kini cuma memiliki Wayne Rooney di posisi striker, setelah mereka memutuskan untuk melepas penyerang Javier Hernandez ke Bayer Leverkusen.
Adebayor sejatinya direncanakan akan bergabung ke West Ham dengan status pinjaman, awal musim ini. Namun mantan pemain Manchester City dan Arsenal itu mengaku ingin mendengar lebih dulu kabar dari MU yang disebut tertarik kepadanya.
Andai jadi berkostum Setan Merah, maka Adebayor bakal tercatat sebagai pemain pertama yang bermain di empat klub rival di dua kota berbeda, yakni Manchester United dan City di kota Manchester, serta Arsenal dan Tottenham Hotspurs yang sama-sama bermarkas di London.
Sebelum mengincar Adebayor, MU sudah berupaya mendatangkan striker AS Monaco, Anthony Martial. Pemain berkebangsaan Prancis itu diberitakan sudah setuju dengan tawaran senilai 36 juta poundsterling atau sekitar Rp 776 milliar.
Namun, mengingat usianya yang masih belia yakni 19 tahun, kemungkinan besar Van Gaal tak bakal menjadikannya sebagai striker utama di tim.
Sumber: Daily Mail
Baca juga:
MU Sudah Tawar Gareth Bale Rp 1,5 Triliun?