Sukses


Klopp Datang, Fowler Siap Ambil Peran di Belakang Layar

Bola.com, Liverpool -- Legenda Liverpool, Robbie Fowler, mengaku tak sabar menyaksikan Juergen Klopp melatih skuat The Reds. Ia pun bersedia bergabung dengan staf pelatih jika Klopp benar-benar berlabuh ke Anfield. 

Liverpool saat ini dikabarkan tengah melakukan proses negosiasi dengan Klopp. Mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut bakal mengisi posisi kosong di kursi pelatih Liverpool setelah Brendan Rodgers dipecat pada Minggu (4/10/2015). 

"Saya akan berbohong jika saya tidak tertarik (dengan kabar Klopp akan melatih Liverpool). Jika manajer baru datang, saya akan senang untuk ambil bagian sebagai staf pelatih," ujar Fowler

"Liverpool adalah bagian besar dalam hidup saya. Menurut pendapat pribadi saya, Klopp adalah manajer yang sangat bagus. Saya tidak mengenalnya karena belum pernah bertemu."

"Akan tetapi, dengan melihat dari luar, saya sangat terkesan dengan performanya di Jerman bersama Dortmund. Saya senang melihat apa yang saya saksikan," tambahnya. 

Selain Klopp, salah satu pelatih yang disebut-sebut juga berpeluang melatih Liverpool adalah Carlo Ancelotti. Namun, beberapa pihak beranggapan bahwa Klopp lebih cocok karena dinilai memiliki filosofi yang sama dengan Liverpool. 

Menurut beberapa media Inggris, Liverpool dikabarkan akan mengumumkan pelatih baru pada Rabu (7/10/2015). 

Sumber: Express.co.uk

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Baca juga: 

5 Nama Kandidat Pengganti Brendan Rodgers

Ini Alasan Klopp Lebih Cocok Latih Liverpool ketimbang Ancelotti

Klopp Selangkah Lagi Berlabuh ke Liverpool

Klopp Didukung Mantan Anak Asuh Jadi Pelatih Liverpool

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer