Sukses


Terus Melempem di MU, Rooney Diminta Segera Perbaiki Performa

Bola.com, Manchester - Pemain legendaris timnas Jerman, Dietmar Hamann memberi peringatan kepada striker Wayne Rooney untuk segera memperbaiki performanya di Manchester United.

Menurut Hamman, nasib Rooney kini berada di ujung tanduk. Sejauh ini, pemain berusia 29 tahun itu baru mencetak satu gol di Liga Inggris. Fakta tersebut membuat posisi Rooney di skuat utama terancam.

Jika Rooney tak juga menunjukkan perbaikan performa, Hamann mengklaim manajer Louis van Gaal akan kehilangan kepercayaan kepada Rooney.

"Akan ada waktunya di mana klub menjadi tidak senang dengan Rooney. Anda harus membuat keputusan karena Anda tidak bisa mengeluarkan banyak uang untuk Rooney jika ia bukan pemain penting untuk klub," ucap Hamann seperti dikutip Talk Sport, Kamis (8/10/2015).

"Mungkin Van Gaal sekarang masih mendukungnya, Rooney sudah berusaha melakukan yang sebaiknya untuk klub. Tapi akan ada waktunya di mana manajer mengatakan,'Dengar, Anda sudah tidak bisa berada di skuat utama'," lanjutnya.

Sebelumnya, mantan kapten timnas Inggris, David Beckham menyarankan Rooney untuk mengubah posisi sebagai pemain gelandang.

Namun, Hamann rupanya tak sependapat dengan Beckham. Mantan pemain Liverpool itu menilai MU sudah terlalu banyak memiliki gelandang dengan kualitas baik.

"MU sudah punya pemain seperti Juan Mata, Memphis Depay, dan Anthony Martial. Saya rasa Rooney akan cocok jika tetap bermain sebagai striker murni," ujarnya.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Baca juga: 

Jika Dipecat, Mourinho Dapat Ratusan Miliar Rupiah

Mourinho Tak Pernah Berminat Latih MU

Mourinho Didakwa FA

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer