Bola.com, Leipzig - Gelandang Arsenal, Mesut Ozil, mengaku percaya diri menatap peluang klubnya untuk menjadi juara Premier League 2015-2016. Ozil berpendapat bahwa dengan materi pemain yang berkualitas memudahkan Meriam London merengkuh gelar bergengsi Inggris itu.
Arsenal sudah lama tak merasakan indahnya predikat juara Premier League. Klub asuhan Arsene Wenger itu terakhir kali didaulat sebagai penguasa Inggris pada edisi 2003-2004.
Baca Juga
Advertisement
Sejak saat itu, klub asal London Utara terlihat kesulitan untuk kembali mengangkat trofi bergengsi di negara Ratu Elizabeth II tersebut. Namun, Mesut Oezil percaya diri bahwa musim ini adalah waktu yang tepat bagi timnya untuk kembali meraih titel Premier League.
"Kami memiliki sebuah tim yang bagus dan dihuni para pemain-pemain kelas dunia," kata Oezil seperti dikutip Bild.
"Tujuan kami sekarang adalah untuk meraih gelar Premier League. Saya pikir kami mampu meraih gelar itu pada musim ini jika tak memiliki cedera yang serius. Tetapi, musim ini masih panjang," jelas pemain asal Jerman tersebut.
Ozil bergabung dengan Arsenal dari Real Madrid pada tahun 2013. Hingga kini, pemain asli binaan akademi Schalke itu sudah tampil dalam 55 laga dan mengoleksi 10 gol untuk kubu The Gunners.
Arsenal kini berada di urutan kedua klasemen sementara dengan raihan 16 poin. Mereka sukses meraih lima kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kekalahan.
Sumber: Bild
Baca Juga:
Oezil Sebut Syarat Arsenal Kalahkan Bayern