Sukses


Soal Sanchez, Henry Kritik Wenger

Bola.com, London - Legenda Arsenal Thierry Henry mengkritik keputusan Arsene Wenger memainkan Alexis Sanchez pada laga kontra Norwich City, Minggu (29/11/2015) malam WIB. Henry menganggap, Wenger tidak memahami kondisi pemainnya yang sedang cedera.

Pada laga tersebut, Wenger secara mengejutkan memasang Sanchez sejak menit awal. Padahal, Sanchez belum pulih 100 persen dari cedera hamstring. Hasilnya, mantan pemain Barcelona itu harus keluar lapangan dengan terpincang-pincang pada menit ke-60 dan digantikan Joel Campbell.

Menurut Wenger, keputusannya memasang Sanchez lantaran sang pemain mengatakan sedang dalam kondisi baik. Namun, Henry menyatakan Wenger telah membuat kesalahan karena mengambil keputusan hanya berdasarkan jawaban pemain dan bukan pertimbangan medis.

"Dia telah bermain untuk Cile dan menempuh perjalanan 14 jam untuk berada di sini. Saat kembali, dia bermain dalam setiap pertandingan," kata Henry.

"Tentu saja jika Anda bertanya apakah Alexis Sanchez dalam kondisi baik, dia pasti akan menjawab, iya. Jika seorang pemain menjawab tidak, mungkin dia akan meninggalkan klub karena Anda berada di sana untuk bermain," ujar Henry.

Tak hanya Sanchez, Arsenal juga kehilangan dua pemain lain, yakni Laurent koscielny dan Santi Cazorla. Koscielny mengalami cedera setelah berbenturan dengan Lewis Grabban pada menit ke-9. Sementara itu, Cazorla dipaksakan bermain hingga akhir laga dengan merasakan sakit karena jatah pergantian pemain Arsenal sudah habis sejak menit ke-72.

"Saya pikir Anda tidak harus bertanya kepada pemain jika memang ingin mengistirahatkannya. Anda seharusnya berkata, 'Saya akan memberi istirahat kepada Anda dan itulah keputusannya'," tutur Henry.

Laga antara Norwich Cty melawan Arsenal berakhir imbang 1-1. The Gunners unggul lebih dulu melalui gol Mesut Ozil pada menit ke-30. Norwich membalasnya melalui aksi Grabban pada menit ke-43.

Arsenal saat ini menghuni posisi keempat klasemen Premier League 2014-2015 dengan 27 poin. Norwich City berada di peringkat ke-16 dengan 13 poin.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer