Sukses


Hiddink Akui Tak Mudah Benahi Performa Chelsea

Bola.com, London - Manajer interim Chelsea, Guus Hiddink, mengakui tak mudah membenahi performa The Blues yang tengah menurun. Untuk itu, Hiddink meminta kepada fans Chelsea agar bersabar. 

 

Hiddink ditunjuk sebagai manajer Chelsea menggantikan Jose Mourinho yang dipecat pada Kamis (17/12/2015). Bagi manajer asal Belanda itu, ini adalah kali kedua menangani Chelsea. 

Periode pertama terjadi ketika Guus Hiddink melatih Chelsea pada Februari 2009. Kala itu dia menggantikan Luiz Felipe Scolari yang juga dipecat manajemen The Blues.

Usai mendepak Mourinho, Chelsea menuai kemenangan 3-1 atas Sunderland pada Sabtu (19/12/2015) waktu setempat, di mana Hiddink hadir sebagai penonton.

Dalam konferensi pertamanya, pria Belanda itu mengharapkan kesabaran dari suporter dan manajemen Chelsea. Sebab, memperbaiki penampilan Chelsea yang sempat terpuruk bukan tugas mudah.

"Bukan pekerjaan mudah untuk memperbaiki sebuah tim juara bertahan dan mendapat tamparan pada September. Situasi ini sulit bagi Chelsea, tetapi bukan berarti kehadiran saya akan memberikan solusi cepat.  Tak mudah mengatakan 'Saya datang dan besok masalah sudah selesai'," ucap Hiddink seperti dilansir FourFourTwo.

"Dalam pertandingan kontra Sunderland, 45 menit pertama terjadi berbagai momen ceroboh dan skuat tak langsung mengunci kemenangan pasca unggul 2-0. Namun saya cukup puas dengan performa tim, ada kualitas di dalamnya," lanjut Hiddink.

Saat ini, Chelsea berada di posisi 15 klasemen sementara Premier League dengan 18 poin. Mereka terpaut 11 poin dari Tottenham Hotspur yang ada di peringkat empat. Hiddink pun tak menutup peluang membawa The Blues menembus big four.

"Secara matematis itu bisa terjadi tetapi liga ini sangatlah ketat. Hal itu terbukti musim ini, tanpa membuang respek kepada klub di papan atas, Leicester, Crystal Palace, dan Watford bermain menyegarkan dan luar biasa. Ini merupakan bukti setiap tim bisa membunuh satu sama lain," imbuh eks pelatih timnas Belanda itu.

Hiddink bakal mendampingi Chelsea saat menjamu Watford di Stamford Bridge, Sabtu (26/12/2015) malam WIB.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

                                                      This video is presented by ballball
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer