Sukses


Prediksi Manchester City Vs Sunderland: Faktor Vincent Kompany

Bola.com, Manchester - Kapten Manchester City, Vincent Kompany, dikabarkan siap dimainkan pada laga lanjutan Premier League melawan Sunderland, di Etihad Stadium, Sabtu (26/12/2015). Kehadiran bek asal Belgia tersebut ditengarai bakal menjadi faktor penentu kemenangan The Citizens.

Kompany pada musim 2015-16 sudah dua kali mengalami cedera. Pemain berusia 29 tahun itu pertama kali mengalami cedera pada 12 September dan harus absen tiga pertandingan Premier League. Setelah itu, ia kembali harus menepi selama lima laga sejak 21 November lalu.  

Menurut catatan Transfermarkt, dalam delapan pertandingan yang dilakoni Kompany, skuat The Citizens tampil tak terkalahkan dan hanya kebobolan satu kali. Sementara itu, saat bermain tanpa Kompany, City menelan lima kekalahan dan kebobolan sebanyak sembilan gol. 

"Anda akan selalu kehilangan beberapa pemain bagus. Dia (Kompany) adalah kapten di sini dan jika dia tidak bermain, skuat kami memang akan kehilangan pemain penting. Namun, pada laga nanti (Sunderland), dia sudah fit untuk dimainkan," ujar manajer City, Manuel Pellegrini. 

Selain Kompany, beberapa pemain kunci City pun dikabarkan akan kembali bermain. Hal tersebut pun membuat Pellegirini optimistis mampu meraih poin penuh atas Sunderland agar dapat terus bersaing dalam perebutan gelar juara Premier League. 

City saat ini menempati peringkat ketiga klasemen sementara Premier League dengan poin 32 dari 17 pertandingan, atau tertinggal enam angka dari Leicester City yang menempati posisi pertama. Adapun Sunderland masih terpuruk di peringkat ke-19 dengan perolehan poin 12. 

"Kami kehilangan poin melawan Arsenal. Saya berkata sebelum pertandingan, itu adalah pertandingan yang bernilai enam poin, namun memang tidak menentukan (gelar juara). Saya pun sudah berulang kali berkata, Anda tidak akan pernah menang pada Desember," kata Pellegrini. 

Di sisi lain, Sunderland saat ini berada dalam kondisi pincang. Beberapa pemain kunci mereka, Jack Rodwell dan Adam Mathews belum dapat dimainkan karena cedera dan akumulasi kartu. Namun, The Black Cats masih dapat mengandalkan Fabio Borini dan Jermain Defoe di lini depan. 

"Kami tampil baik pada beberapa pekan lalu setelah mampu meraih kemenangan dalam dua pertandingan. Akan tetapi, kami kembali bermain buruk pada laga terakhir dan performa kami memang tidak seperti biasanya. Namun, kami akan tetap berupaya maksimal," tutur manajer Sunderland, Sam Allardyce. 

Dari lima pertemuan terakhir, City tampil dominan atas Sunderland karena mampu meraih kemenangan empat kali. Terakhir kali Sunderland bisa menahan pasukan Manchester Biru terjadi pada 16 April 2014 ketika mereka bermain 2-2 di Etihad Stadium, di ajang Premier League. 

Prakiraan susunan pemain:
Manchester City: Joe Hart; Aleksandar Kolarov, Vincent Kompany, Nicolas Otamendi, Bacary Sagna; Yaya Toure, Fernandinho, Raheem Sterling, David Silva, Kevin de Bruyne; Sergio Aguero
Manajer: Manuel Pellegrini

Sunderland: Costel Pantilimon; Sebastián Coates, John O'Shea, Billy Jones; DeAndre Yedlin, Jordi Gomez, Yan M'Vila, Ola Toivonen, Patrick van Aanholt; Fabio Borini, Jermain Defoe
Manajer: Sam Allardyce

Head to head
22/9/2015 - Sunderland 1-4 Manchester City (Piala Liga Inggris)
1/1/2015 - Manchester City 3-2 Sunderland (Premier League)
3/12/2014 - Sunderland 1-4 Manchester City (Premier League)
16/4/2014 - Manchester City 2-2 Sunderland (Premier League)
2/3/2014 - Manchester City 3-1 Sunderland (PIala Liga Inggris)

Lima pertandingan terakhir Manchester City
22/12/2015 - Arsenal 2-1 Manchester City (Premier League)
12/12/2015 - Manchester City 2-1 Swansea City (Premier League)
9/12/2015 - Manchester City 4-2 Borussia Monchengladbach (Liga Champions)
5/12/2015 - Stoke City 2-0 Manchester City (Premier League)
2/12/2015 - Manchester City 4-1 Hull City (Piala Liga Inggris)

Lima pertandingan terakhir Sunderland
19/12/2015 - Chelsea 3-1 Sunderland (Premier League)
12/12/2015 - Sunderland 0-1 Watford (Premier League)
5/12/2015 - Arsenal 3-1 Sunderland (Premier League)
28/11/2015 - Sunderland 2-0 Stoke City (Premier League)
24/11/2015 - Crystal Palace 0-1 Sunderland (Premier League)

Prediksi Bola.com
Manchester City 60 — 40 Sunderland

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

 
                                                     This video is presented by ballball

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer