Bola.com, Valencia - Masa depan Louis Van Gaal sebagai pelatih Manchester United berada di ujung tanduk. Mantan pemain Manchester United yang kini menjabat sebagai pelatih Valencia, Gary Neville, mengaku enggan menjadi pelatih baru Setan Merah.
Advertisement
Baca Juga
Manchester United gagal meraih kemenangan pada delapan laga terakhirnya, dengan rincian empat kali imbang dan kalah. Bahkan, MU sempat kalah melawan dua tim promosi. MU takluk 1-2 melawan Bournemouth pada Sabtu (19/12/2015) malam WIB. Sepekan berselang, MU tumbang dengan skor yang sama saat bermain di Old Trafford melawan Norwich City.
Hasil buruk ini membuat rumor pemecatan Louis Van Gaal semakin menguat. Media Inggris ramai mengabarkan bahwa pelatih berkebangsaan Belanda itu akan digantikan oleh Pep Guardiola atau Jose Mourinho. Kini, Garry Neville juga dijagokan untuk menjadi juru racik taktik anyar Setan Merah.
Selain itu, Neville juga dijagokan untuk menggantikan posisi Roy Hodgson sebagai pelatih Timnas Inggris. Kontrak Hodgson bersama Tiga Singa habis setelah gelaran Piala Eropa 2016.
"Saya menjadi pelatih timnas Inggris atau Manchester United dalam enam bulan. Saya bisa pastikan hal itu tidak akan terjadi. Hal itu tak mungkin terjadi. Semua orang seharusnya berpikir seperti itu," ungkap Neville.
"Anda bisa melihat bahwa hal ini tak masuk akal. Saya bahagia dengan apa yang saya lakukan sekarang. Saya bahagia bekerja di bawah kepemimpinan Hodgson. Saya juga sudah lama tak kembali ke Manchester United," ia menambahkan.
Neville bukanlah orang baru bagi Manchester United. Pria asal Inggris memperkuat MU dari tahun 1992 hingga 2011. Bahkan, dia dipercaya menjadi kapten MU pada 2005 hingga 2011. Selama berkarier sebagai pesepak bola, Neville 85 kali memperkuat timnas Inggris.
Setelah memutuskan gantung sepatu, Neville ditunjuk sebagai salah satu staf pelatih timnas Inggris pada 14 Mei 2012. Neville kemudian diangkat sebagai asisten pelatih timnas Inggris di ajang Piala Dunia 2014 dan kualifikasi Piala Eropa 2016.
Gary Neville kemudian ditunjuk sebagai pelatih klub asal Spanyol, Valencia, pada (2/12/2015). Sejauh ini, Neville memimpin Valencia melalui empat laga dengan hasil sekali menang dan kalah, serta dua kali imbang.
Sumber: Guardian