Sukses


Gagal di Dortmund, Manchester United Siap Pulangkan Januzaj

Bola.com, Manchester - Manchester United dilaporkan Sky Sports berniat mengakhiri masa peminjaman Adnan Januzaj di Borussia Dortmund pada bursa transfer Januari 2016. Hal itu ditengarai karena minimnya kesempatan Januzaj membela Die Borussen pada musim ini.

Manchester United meminjamkan Januzaj ke Borussia Dortmund pada Agustus 2015. Namun, karier Januzaj bersama klub asal Jerman itu tak berjalan mulus.

Januzaj tercatat hanya tampil dalam 12 laga bersama Dortmund di berbagai ajang, dengan rincian enam penampilan di Bundesliga, lima di Liga Europa, dan satu laga di DFB-Pokal. Dari 12 pertandingan tersebut, Januzaj mencatatkan tiga assist dan tak sekalipun mencatatkan namanya di papan skor.

Jika ditotal, Januzaj hanya bermain 517 menit selama masa pinjamannya tersebut. Hal ini membuat manajer MU, Louis van Gaal ingin memulangkan Januzaj ke Old Trafford. Apalagi, Setan Merah membutuhkan tambahan tenaga di sektor sayap.

Adnan Januzaj merupakan produk asli binaan akademi Manchester United. Pemain 20 tahun itu berhasil menembus skuat inti MU pada 2013 semasa masih diarsiteki David Moyes.

Hingga kini, Januzaj sudah membukukan lima gol dan enam assist dalam 72 laga yang dimainkannya di level klub. Kontrak Adnan Januzaj bersama Manchester United akan berakhir pada 29 Juni 2016.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer