Bola.com, London - Gelandang baru Arsenal, Mohamed Elneny, berjanji membawa The Gunners meraih gelar treble pada musim ini. Elneny berkesempatan merasakan tiga kompetisi bersama Arsenal, yakni Premier League, Piala FA, dan Liga Champions.
Arsenal, melalui situs resminya, Kamis (14/1/2016), mengumumkan telah menyelesaikan proses transfer Elneny dari FC Basel. Menurut media-media Inggris, klub yang dibesut Arsene Wenger itu menggelontorkan dana sebesar 7,4 juta poundsterling untuk merekrut Elneny.
Baca Juga
Advertisement
Baca Juga
"Saya ingin mengatakan kepada fans, meski kalian belum tahu banyak soal saya, saya berjanji akan memberikan kontribusi positif kepada tim," ucap Elneny kepada Arsenal Player.
"Saya berharap bisa memenangkan Premier League dan Piala FA, serta Liga Champions. Sungguh suatu perasaan luar biasa bisa datang ke klub ini. Arsenal adalah salah satu klub terhebat," lanjutnya.
Gelandang bertahan yang merupakan rekrutan pertama Arsenal pada bursa transfer Januari 2016 itu dikabarkan menandatangani kontrak empat setengah tahun bersama The Gunners. Elneny kemudian mengungkapkan alasan mengapa dia meninggalkan Basel dan memilih hijrah ke klub London tersebut.
"Arsenal adalah salah satu tim yang menghibur para penontonnya dan saya senang bisa mempunyai kesempatan untuk membela klub hebat. Arsene Wenger adalah manajer yang sangat dihormati dan salah satu manajer terbaik dunia. Merupakan hal yang spesial bisa dilatih Wenger," tambah Elneny.
Elneny kemungkinan bisa berdebut bersama klub barunya saat Arsenal bertandang ke markas Stoke City di Britannia Stadium, Minggu (17/1/2016) malam WIB.
Sumber: Situs resmi Arsenal