Bola.com, Liverpool - Liverpool akan menjamu Manchester United pada laga pekan ke-22 Premier League, Minggu (17/1/2015) malam WIB, dan akan ditayangkan SCTV. Laga bertajuk North West Derby itu kerap menyajikan kejutan.
Persaingan Liverpool dan Manchester United sebenarnya sudah terjadi sejak lama. Ketika Premier League masih bernama Football League First Division, kompetisi Inggris dikuasai oleh Liverpool dengan raihan 18 trofi. Sedangkan Manchester United hanya meraih tujuh gelar.
Baca Juga
11 Superstar Mantan Rekan Setim David Beckham yang Tak Masuk Best XI Pilihannya: Ferdinand dan Gerrard Tidak Dilirik Nih
4 Transfer yang Seharusnya Bikin Heboh Dunia tapi Gagal Terealisasi: Ada Momen Steven Gerrard Nyaris Gabung Chelsea
Ada Godaan dari Real Madrid, Liverpool Ingin Trent Alexander-Arnold seperti Jamie Carragher atau Steven Gerrard
Advertisement
Baca Juga
Namun, peruntungan The Reds sirna semenjak kompetisi teratas Inggris itu berganti nama menjadi Premier League. Hingga kini klub asal Merseyside belum sekalipun meraih gelar juara. Sedangkan MU sudah 13 kali mencicipi gelar tersebut.
Meski begitu, laga melawan Liverpool tak boleh dipandang sebelah mata. Kubu Anfield ternyata pernah memiliki pemain-pemain yang "akrab" dalam urusan menjebol gawang Setan Merah.
Berikut ini adalah tiga pemain Liverpool yang sering menjebol gawang Manchester United:
1. Dick Forshaw
Dick Forshaw bergabung dengan Liverpool pada tahun 1919. Pemain asal Preston itu tercatat meraih 266 penampilan dan 117 gol untuk The Reds.
Dari jumlah tersebut, ada beberapa gol yang disarangkan Forshaw ke gawang MU. Dalam delapan pertandingan melawan Manchester United, Forshaw sukses mencetak delapan gol.
Forshaw akhirnya hengkang ke Everton pada tahun 1927. Dia meninggal dunia pada tahun 1963 saat berusia 67 tahun.
2. Steven Gerrard
Steven Gerrard mengawali kariernya bersama Liverpool pada 1998. Pemain asal Inggris itu sukses mempersembahkan sejumlah trofi untuk The Reds.
Total 10 gelar dipersembahkan Gerrard ketika memperkuat Liverpool. Tak hanya itu, Gerrard punya catatan apik ketika bermain melawan Manchester United.
Pemain yang kini berkarier di Major League Soccer (MLS) bersama Los Angeles Galaxy itu sukses mencetak tujuh gol dalam 33 pertandingan melawan Manchester United.
3. Harry Chambers
Harry Chambers tercatat merupakan pemain Liverpool rentang 1915-1928. Dalam pengabdiannya di Anfield Stadium, Chambers sukses mencetak 135 gol dalam 310 penampilan.
Pemuda asal Willington Quay juga terbukti akrab dengan gawang Manchester United. Dari total 11 penampilannya melawan Setan Merah, Chambers sukses mencetak tujuh gol untuk The Reds.
Sumber: Berbagai Sumber