Bola.com, London - Chelsea, melalui laman resminya, Senin (8/2/2016) waktu setempat, mengonfirmasi cedera bek Kurt Zouma. Pemain asal Prancis itu diprediksi absen panjang karena mengalami kerusakan ligamen lutut.
Zouma mengalami cedera saat Chelsea melawan Manchester United, di Stamford Bridge, London, Minggu (7/2/2016) malam WIB. Pemain 21 tahun tersebut terpaksa ditarik keluar pada menit ke-59 dan digantikan Gary Cahill.
Baca Juga
Pada momen tersebut, pemain Prancis itu gagal mendarat dengan sempurna di tanah. Akibatnya, dia bahkan sampai ditandu keluar lapangan oleh tim medis The Blues.
Advertisement
Baca Juga
"Tim medis Chelsea Football Club telah mendiagnosis cedera yang dialami Kurt Zouma. Dari hasil pemeriksaan, sang pemain mengalami cedera ligamen anterior cruciate. Kurt akan menjalani operasi dalam 48 jam ke depan dan diprediksi absen selama enam bulan," demikian pernyataan di situs resmi klub.
Akibat dari cedera ini, Zouma dipastikan absen membela negaranya di Piala Eropa 2016, mulai 10 Juni mendatang. Selain itu, Zouma juga bakal mengakhiri musim kompetisi ini lebih cepat.
Pada laga kontra Setan Merah tersebut kedua tim harus puas bermain imbang 1-1. MU lebih dulu membuka keunggulan melalui Jesse Lingard pada menit ke-61, sebelum akhirnya Diego Costa mencetak gol penyama pada masa injury time.
Sumber: Situs resmi Chelsea