Sukses


Lawan Manchester City, Chelsea Tanpa John Terry

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Guus Hiddink, mengonfirmasi, John Terry bakal kembali absen pada laga putaran kelima Piala FA melawan Manchester City, di Stamford Bridge, Minggu (21/2/2016), karena masih menjalani proses pemulihan cedera hamstring

Terry mengalami cedera tersebut saat bertanding melawan Newcastle United, pada ajang Premier League, Minggu (14/2/2016) dini hari WIB. Bek berusia 35 tahun tersebut pun sudah absen saat menghadapi Paris Saint-Germain (PSG), di ajang Liga Champions, Rabu (17/2/2016). 

"Dia (Terry) tidak akan fit untuk pertandingan akhir pekan ini (melawan City). Saya melihatnya pagi ini, dia bekerja dengan fisioterapis dan kemarin dia sedikit mencoba berlatih di lapangan. Dia masih mengalami masalah untuk fit pada akhir pekan ini," ungkap Hiddink. 

"Saya harap pekan depan dia akan kembali bermain. Saya tidak bisa memprediksi. Tentu ini adalah kekecewaan karena dia adalah pemimpin tim. Di sisi lain, saya tidak akan mengeluh atau kesal karena pemain yang akan mengisi posisinya akan memiliki kepercayaan penuh dari saya," tuturnya. 

Dengan absennya Terry, Hiddink memastikan bakal kembali memasukkan nama Matt Miazga, dalam pertandingan melawan The Citizens. Pemain yang diboyong dari New York Bulls tersebut untuk kali pertama berada di bangku cadangan saat Chelsea kalah 1-2 dari PSG. 

"Miazga sedikit lagi akan siap tampil. Kami masih melakukan beberapa tes, tetapi dia seharusnya fit untuk tampil. Apakah dia akan bermain pada akhir pekan ini? Masih terlalu dini untuk mengatakan hal tersebut," ujar Hiddink. 

Sumber: Chelsea

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Inisialisasi Video

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer