Sukses


Manchester City Terkapar di Markas Southampton

Bola.com, Southampton - Manchester City menyerah 2-4 dari Southampton dalam laga pekan ke-36 Premier League di St. Mary's Stadium, Minggu (1/5/2016) malam WIB. Gelandang Southampton, Sadio Mane, berhasil mencetak hat-trick yakni menit ke-28, 57', dan 68'.

Selain Mane, gol The Saints juga disarangkan oleh Shane Long menit ke-25. Sementara itu, dua gol The Citizens tercipta atas nama Kelechi Iheanacho pada menit ke-44 dan 78'.

Hasil minor ini membuat Manchester City tetap berada di peringkat empat klasemen sementara Premier League dengan mendulang 64 poin. Sedangkan Southampton menempati urutan tujuh dengan 57 poin.

Bermain di kandang lawan, Man City mendapatkan perlawanan sengit. Pada menit ke-25 gawang City yang dikawal Joe Hart sudah kebobolan. Umpan Dusan Tadic berhasil dikonversikan Shane Long menjadi gol dengan sontekan kaki kanan.

Tiga menit berselang, giliran Sadio Mane yang mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menggandakan keunggulan Southampton. Bola hasil sepakan terukur Mane usai menyambut umpan matang dari Tadic menghujam pojok kanan bawah gawang The Citizens.

Masuk menit ke-44, Manchester City mampu memperkecil ketertinggalan berkat gol yang disarangkan Kelechi Iheanacho. Berawal dari kesalahan Cuco Martina dalam menghalau umpan Samir Nasri, bola langsung disambar Iheanacho dengan sundulan dan menghujam pojok kanan bawah gawang Southampton.

Tertinggal 1-2 pada babak pertama, Man City coba melancarkan serangan sejak awal paruh kedua. Akan tetapi, justru Southampton yang memperbesar keunggulan menjadi 3-1 pada menit ke-57. Umpan sundulan Jose Fonte sukses dituntaskan Mane menjadi gol dengan tendangan kaki kiri.

Mane berhasil mencetak gol ketiga dalam pertandingan ini pada menit ke-68, sekaligus membawa The Saints memimpin 4-1. Bola hasil tendangan kaki kanan gelandang 24 tahun tersebut melesat mulus masuk ke dalam gawang Man City.

Manchester City memperkecil ketertinggalan pada menit ke-78. Bola hasil sepakan kaki kiri Iheanacho yang memanfaatkan umpan terukur Jesus Navas gagal dihentikan kiper Southampton, Fraser Forster. Sampai laga usai, skor 4-2 untuk kemenangan Southampton tetap bertahan

Susunan pemain:
Southampton: 44-Fraser Forster; 6-Jose Fonte, 15-Cuco Martina, 17-Virgil van Dijk, 21-Ryan Bertrand; 4-Jordy Clasie, 8-Steven Davis (16-James Ward-Prowse 73'), 10-Sadio Mane, 11-Dusan Tadic (9-Jay Rodriguez 87'), 12-Victor Wanyama; 7-Shane Long.

Manajer: Ronald Koeman (Belanda)

Manchester City: 1-Joe Hart; 5-Pablo Zabaleta, 11-Aleksandar Kolarov, 20-Eliaquim Mangala, 30-Nicolas Otamendi, 7-Raheem Sterling, 8-Samir Nasri, 18-Fabian Delph (15-Jesus Navas 64'), 25-Fernandinho (26-Martin Demichelis 60'); 14-Wilfried Bony, 72-Kelechi Iheanacho.

Manajer: Manuel Pellegrini (Cile)

Wasit: Andre Marriner

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer