Sukses


Conte Ingin Boyong Gelandang Juventus ke Chelsea

Bola.com, London - Chelsea dikabarkan La Gazetta dello Sport tertarik mendatangkan Kwadwo Asamoah pada musim panas 2016. Upaya tersebut dilakukan manajer anyar Antonio Conte guna memperkokoh barisan lini tengah The Blues.

Asamoah merupakan pemain yang diboyong Conte ke Juventus pada tahun 2012. Pemain 27 tahun itu menjadi salah satu pemain kunci di balik kesuksesan Bianconeri dalam beberapa tahun terakhir.

Oleh sebab itu, Conte ingin melakukan reuni dengan Asamoah di Stamford Bridge pada musim panas 2016 nanti. Pemain asal Ghana dianggap bisa mendukung rencana kesuksesan Conte bersama klub barunya tersebut.

Juventus bisa memanfaatkan minat Chelsea pada Asamoah untuk mendatangkan Oscar. Seperti diketahui, pemain asal Brasil itu sudah lama dikaitkan dengan rencana kepindahannya ke klub asal Turin.

Asamoah hingga saat ini masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2018. Secara keseluruhan, Asamoah sudah mengoleksi lima gol dalam 106 penampilannya bersama armada Massimiliano Allegri.

Sumber: Gazetta dello Sport

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer