Bola.com, London - N'Golo Kante memutuskan untuk angkat kaki dari Leicester City dan melanjutkan kariernya bersama Chelsea. Kante mengaku memilih gabung ke Chelsea karena Antonio Conte.
Advertisement
Baca Juga
Berhasil membawa Leicester menjuarai Premier League musim lalu membuat gelandang timnas Prancis itu banyak diburu klub-klub besar Eropa, mulai dari Paris Saint-Germain, Chelsea, hingga Real Madrid.
Namun pada akhirnya, The Blues yang berhasil memenangkan perburuan Kante. Gelandang jangkar 25 tahun itu ditebus Chelsea dari Leicester dengan banderol 32 juta poundsterling (Rp 553 miliar). Bersama Chelsea, Kante sepakat menandatangani kontrak berdurasi lima tahun.
Bagi Kante, Chelsea adalah klub besar yang juga memiliki ambisi untuk meraih banyak gelar juara. Selain itu, manajer The Blues, Antonio Conte, juga menjadi salah satu alasan dirinya mau bermain di Stamford Bridge.
"Pada awal musim baru, saya memilih untuk bergabung dengan Chelsea. Ini adalah klub besar, yang baru saja mendatangkan pelatih hebat dan ingin mencapai ambisi tinggi yang juga ingin saya raih," tulis Kante di akun Instagram nya @nglkante.
"Proyek klub dan ucapan Antonio Conte telah meyakinkan saya untuk bergabung dalam petulangan ambisi yang baru ini. Saya sekarang tak sabar untuk memperkuat klub baru saya dan memberikan segalanya untuk musim panas yang sukses... Dan tentu saja musim ini," lanjutnya.
N'Golo Kante berpeluang menjalani laga debutnya bersama Chelsea pada laga uji coba melawan Wolfsberger AC di Worthersee Stadion, 21 Juli 2016.
Sumber: Sportsmole