Bola.com, Manchester - Gelandang timnas Prancis, Paul Pogba, telah mendapatkan izin dari Juventus untuk menjalani tes medis di Manchester United. Dengan demikian, Pogba selangkah lagi bakal memecahkan rekor transfer untuk menjadi pemain termahal di dunia.
Advertisement
Baca Juga
Teka-teki masa depan Pogba dalam waktu dekat bakal terungkap. Juventus dan MU sudah mencapai kata sepakat soal harga pemain 23 tahun tersebut.
Pogba akan mendarat di Old Trafford dengan harga 110 juta euro (Rp 1,6 miliar) dan nantinya menandatangani kontrak berdurasi lima musim. Namun, jumlah tersebut akan ditambah 10 juta euro jika diakumulasikan dengan bonus dan biaya jasa sang agen, Mino Raiola.
Dengan jumlah tersebut, Pogba akan menjadi pemain dengan biaya transfer termahal di dunia. Saat ini, predikat tersebut masih dipegang oleh Gareth Bale ketika hengkang dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid pada 2014 lalu dengan harga 100 juta euro (Rp 1,4 triliun).
"Paul Pogba telah mendapatkan izin untuk menjalani tes medis dalam rangka untuk menyelesaikan transfernya dari Juventus ke Manchester United," bunyi pernyataan resmi MU di situs klub.
Club statement on Paul Pogba: https://t.co/BCU3m17XXm #MUFC pic.twitter.com/LiTdnSFVNL
— Manchester United (@ManUtd) August 7, 2016
Sebelumnya, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, masih menaruh harap agar Paul Pogba kembali ke pusat latihan klub, Senin (8/8/2016). Namun, jika menjadi pemain anyar MU dengan demikian Pogba tak akan kembali lagi ke Turin.
Pengumuman resmi Paul Pogba sebagai pemain Manchester United diyakini akan terjadi tengah pekan ini. Pemain asal Prancis itu rencananya akan memulai debut bersama Setan Merah pada laga pembuka Premier League melawan AFC Bournemouth di Stadion Vitality, Minggu (14/8/2016).
Sumber: Manchester United