Sukses


Ini Skuat Impian Fans Manchester United untuk Musim 2016-17

Bola.com, Manchester - Manchester United menuai tiga kemenangan pada awal Premier League 2016-2017. Hasil tersebut membuat mereka berada di peringkat ke-3 klasemen sementara Premiership. Setan Merah hanya kalah selisih gol dengan Manchester City dan Chelsea.

Corak permainan armada Jose Mourinho membuat mereka mampu menekuk Bournemouth (3-1), Southampton (2-0) dan Hull City (1-0). Belum sempurna, namun sebagian besar penggila The Red Devils yakin tim kesayangan mereka akan menuai gelar juara pada akhir kompetisi.

Terlepas dari itu, permainan para penggawa, baik lawas maupun baru, memberi harapan. Pasukan Manchester United saat ini dianggap memiliki kekuatan yang merata. Bahkan, jika dibagi menjadi dua tim, setiap tim memiliki kesetaraan.

Uniknya, selepas menang di markas Hull City, fans Manchester United menggelar polling sederhana. Pertanyaan mereka mengacu pada skuat impian alias komposisi terbaik para pemain sepanjang musim ini.

Hasilnya, seperti dirilis Manchester Evening News (MEN), Rabu (31/8/2016), terpilih sebelas pemain yang dianggap paling bagus untuk turun di setiap pertandingan. Deretan pemain baru seperti Paul Pogba, Zlatan Ibrahimovic, Eric Bailly dan Henrikh Mkhitaryan, masuk dalam daftar komposisi impian.

Imbasnya, beberapa penghuni lama tak mendapat tempat. Mereka antara lain Phil Jones, Marcos Rojo, Memphis Depay, Michael Carrick dan Bastian Schweinsteiger. Sedangkan pemain seperti Ander Herrera, Marcus Rashford, Morgan Schneiderlin dan Chris Smalling, dianggap hanya layak berada di bangku cadangan.

Pada formasi impian fans Manchester United untuk komposisi musim 2016-2017, sosok David De Gea tak tergoyahkan di posisi kiper. Kuartet di lini pertahanan diisi Antonio Valencia di fullback kanan, Luke Shaw (fullback kiri) dan duet bek tengah, Eric Bailly-Daley Blind.

Menganut pola 4-3-3, trio lini tengah armada Old Trafford diisi Morgan Schneiderlin, Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan. Pada area penggempur, Zlatan Ibrahimovic menjadi target man utama, dengan Anthony Martial di sisi kiri serta Marcus Rashford, bergerak dari area kanan.

Satu fakta yang mengejutkan tentu saja tidak masuknya sang kapten, Wayne Rooney. Menurut kolumnis MEN, Stuart Mathieson, ketiadaan Rooney sebenarnya tak mengejutkan. Komposisi trio lini tengah dan depan, sudah menunjukkan karakter ofensif.

"Sisi minus tim impian fans ini adalah pengapit Ibra masih hijau, sehingga butuh pelapis berpengalaman, dan itu ada pada Rooney serta Juan Mata," tutur Mathieson.

Sumber: MEN

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer