Bola.com, Jakarta - Liverpool dan Manchester United bermain imbang tanpa gol pada pertandingan Premier League di Anfield Stadium, Liverpool, Senin (17/10/2016).
Hasil ini membuat Liverpool menempati urutan keempat klasemen sementara Premier League dengan 17 poin dari delapan laga. Adapun Manchester United tertahan di posisi ketujuh dengan raihan 14 poin.
Advertisement
Baca Juga
Liverpool memainkan formasi 4-3-3 dalam laga kali ini. Ketidakhadiran Georginio Wijnaldum karena cedera membuat manajer Klopp memasang Emre Can sebagai duet lini tengah Jordan Henderson dan Philippe Coutinho.
Sementara itu, Daniel Sturridge juga bermain sejak menit awal bersama Roberto Firmino dan Sadio Mane di barisan depan. Klopp terpaksa mencadangkan Adam Lallana yang selama ini lebih sering bermain sebagai pemain inti.
Di kubu Manchester United, Jose Mourinho menerapkan formasi 4-2-3-1 dengan kecenderungan tiga gelandang sejajar yang ditugaskan kepada Marouane Fellaini, Paul Pogba, dan Ander Herrera. Wayne Rooney kembali menjadi penghangat bangku cadangan pada menit awal.
Pada babak pertama, pertandingan berjalanan monoton dengan tempo lambat. Kedua tim kesulitan menembus pertahanan lawannya masing-masing sehingga skor 0-0 bertahan selama 45 menit.
Pertandingan mulai berjalan menarik pada babak kedua. Manchester United mendapatkan peluang emas mencetak gol. Pada menit ke-55, Zlatan Ibrahimovic berdiri bebas untuk menyambut umpan Pogba. Namun, sundulan Ibrahimovic malah melenceng dari sasaran.
Beberapa menit kemudian, Liverpool gantian mendapat kesempatan membuka keunggulan. Akan tetapi, tembakan mendatar Emre Can dari jarak dekat bisa ditepis David de Gea.
Pada menit ke-71, De Gea kembali melakukan penyelamatan gemilang. Tembakan jarak jauh Coutinho bisa dimentahkan kiper asal Spanyol tersebut.
Kedua tim sulit menciptakan peluang emas dalam sisa 15 menit laga sebelum berakhir. Alhasil, skor tanpa gol tetap tersaji pada pertandingan tersebut.
Menurut situs Premier League, Liverpool memegang kendali serangan dengan 65 persen penguasaan bola. The Reds pun lebih banyak mengancam dengan sembilan tembakan yang tiga di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Manchester United hanya melepaskan satu tembakan ke arah gawang dari tujuh percobaan.
Susunan pemain
Liverpool: 1-Loris Karius, 2-Nathaniel Clyne, 32-Joel Matip, 6-Dejan Lovren, 7-James Milner (18-Alberto Moreno 86), 14-Jordan Henderson, 23-Emre Can, 10-Philippe Countiho, 11-Roberto Firmino (27-Divok Origi 85), 19-Sadio Mane, 15-Daniel Sturridge (20-Adam Lallana 60)
Manajer: Jurgen Klopp
Manchester United: 1-Dae Gea, 25-Antonio Valencia, 3-Eric Bailly, 12-Chris Smalling, 17-Daley Blind, 27-Marouane Fellaini, 6-Paul Pogba, 19-Marcus Rashford (10-Wayne Rooney 77), 21-Ander Herrera, 18-Ashley Young (23-Luke Shaw 90+2), 9-Zlatan Ibrahimovic
Manajer: Jose Mourinho
Wasit: Anthony Taylor