Bola.com, London - Arsenal hanya mampu bermain imbang tanpa gol saat menjamu Middlesbrough di Emirates Stadium pada laga lanjutan Premier League 2016-2017, Sabtu (22/10/2016). Manajer The Gunners, Arsene Wenger, menyoroti buruknya penyelesaian akhir timnya.
Advertisement
Baca Juga
Premier League melansir, Arsenal memiliki 75 persen penguasaan bola. Namun, The Gunners hanya mampu lima peluang dari sembilan percobaan. Adapun, Middlesbrough menciptakan empat peluang.
"Ini adalah pertandingan dimana tim memiliki penguasaan bola lebih baik, namun ketidakmampuan kami membuat peluang, membuat anak asuh saya menjadi lelah dan rentang terhadap serangan balik," ungkap Wenger Wenger.
Penjaga gawang Petr Cech tampil gemilang di bawah mistar gawang Arsenal pada pertandingan ini. Mantan penggawa Chelsea itu melakukan empat penyelamatan, di antaranya peluang dari Adama Traore dan Gaston Ramirez.
"Petr Cech mampu melindungi tim dari kekalahan, dengan melalkukan penyelamatan yang penting dan mengambil keputusan penting. Tapi kami tidak bisa menjalankan tugas dengan baik dalam soal penyerangan," dia menambahkan.
Hasil imbang ini memutus rekor enam kemenangan beruntun Arsenal. Tambahan satu angka ini membuat The Gunners sementara berada di puncak klasemen Premier League 2016-2017 berbekal raihan 20 poin.
Sumber : Squawka