Bola.com, Jakarta Gelandang Liverpool, Jordan Henderson, tak puas dengan kemenangan 6-1 yang didapat timnya saat bersua Watford pada laga Premier League di Stadion Anfield, Minggu (6/11/2016). Sebab, The Reds kembali gagal mencatatkan clean sheet.
Advertisement
Baca Juga
"Yang terpenting adalah kami meraih tiga poin, namun performa kami dari awal sampai akhir berada pada level tertinggi dan menurut saya di sepertiga akhir, penampilan kami luar biasa. Tetapi sedikit mengecewakan karena kami kebobolan," ujar Henderson.
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Liverpool tampil menekan sejak menit awal. The Reds pun berhasil menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 setelah Sadio Mane (27'), Philippe Coutinho (30'), dan Emre Can (43') mencetak gol.
Masuk paruh kedua, klub asuhan Jurgen Klopp ini sama sekali tak mengendurkan tempo serangan. Liverpool memperbesar keunggulan menjadi 5-0 setelah Roberto Firmino dan Mane mengukir namanya di papan skor pada menit ke-57 dan 60'.
Namun, gawang Liverpool kebobolan setelah Daryl Janmaat mencetak gol pada menit ke-75. Memasuki menit ke-90+1, Georginio Wijnaldum turut menyumbang gol sekaligus membawa Liverpool menang dengan skor 6-1.
Dengan hasil ini, skuat Si Merah berhasil memetik delapan kemenangan, dua hasil imbang, dan hanya sekali kalah dalam 11 pertandingan di Premier League. Meski begitu, mereka menjadi salah satu klub yang paling banyak kebobolan pada musim ini dengan 14 gol.
Jumlah tersebut kalah jauh dibandingkan dengan Tottenham Hotspur yang berada di peringkat lima klasemen, namun baru kemasukan enam gol. Liverpool yang saat ini menghuni puncak klasemen sementara Premier League dengan 26 poin, hanya sekali mencatatkan clean sheet, yakni saat bermain 0-0 melawan Manchester United, 18 Oktober 2016.
Sumber: Daily Star