Bola.com, Manchester - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menyiratkan rasa puasnya walaupun hanya membawa pulang satu poin saat menghadapi Manchester United di Old Trafford, Manchester, Sabtu (19/11/2016).
Advertisement
Baca Juga
"Hasil ini merupakan hasil yang positif karena kami tertinggal terlebih dahulu. Kedua tim menunjukkan pertahanan yang solid dan kami bermain sedikit lambat dari biasanya. Kami tertekan pada 20 menit awal babak kedua dan United pantas untuk unggul," kata Wenger.
"Jika dibandingkan dengan musim lalu, mungkin kami akan menelan kekalahan, namun tidak hari ini. Kami telah menunjukkan perkembangan yang positif. Saya harap kami bisa mengoleksi kemenangan pada laga-laga berikutnya," lanjut The Professor.
Arsenal unggul dalam pengusaan bola, namun justru tuan rumah yang mampu menekan pertahanan The Gunners. Secara keseluruhan, Arsenal hanya menghasilkan lima tembakan dan satu peluang yang berbuah gol, yaitu melalui tandukan Olivier Giroud setelah memanfaatkan umpan silang Alex Oxlade-Chamberlain pada menit ke-89. Sebelumnya, Manchester United sempat unggul melalui Juan Mata pada menit ke-68.
Satu poin yang dibawa Arsenal dari Old Trafford membuat mereka mengoleksi 25 poin. Pada laga berikutnya, The Gunners akan menjamu AFC Bournemouth pada pekan ke-13 Premier League yang akan berlangsung Minggu (27/11/2016).
Sumber: BBC