Sukses


Pochettino: Chelsea adalah Tim Terbaik di Eropa Saat Ini

Bola.com, London - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, terkesan dengan penampilan Chelsea yang tak terkalahkan dalam enam laga Premier League 2016-2017. Tanpa ragu, Pochettino menyebut The Blues adalah tim terbaik di Eropa sejauh ini.

"Chelsea sedang berada dalam bentuk yang sangat bagus dan memiliki manajer hebat. Mereka juga memiliki para pemain yang bagus," kata Pochettino.

"Menjadi keuntungan karena tak bermain di kompetisi Eropa. Mereka punya waktu untuk berlatih dan mengembangkan filosofi. Chelsea, bukan hanya di Inggris melainkan di Eropa, saat ini menjadi tim yang hebat," ucap pria Argentina itu.

Musim ini Chelsea memang hanya fokus pada kompetisi domestik. Hal itu terjadi setelah The Blues tak lolos ke kompetisi Eropa karena finis di urutan ke-10 pada musim 2015-2016.

Meski demikian, Pochettino menegaskan timnya tak gentar menjajal kekuatan Chelsea pada laga pekan ke-13 Premier League 2016-2017 di Stamford Bridge, London, Minggu (27/11/2016). Tottenham punya semangat berlebih karena sejauh ini menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Premier League.

"Catatan ini harus menjadi motivasi bagi kami. Laga nanti akan menjadi tantangan yang sangat baik bagi saya pribadi dan para pemain," ujar Pochettino.

Tottenham Hotspur saat ini berada di posisi kelima klasemen dengan raihan 24 poin. Klub berjuluk The Lilywhites itu tertinggal empat angka dari Chelsea di puncak klasemen sementara Premier League.

Sumber: ESPN

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer