Sukses


Kemenangan Chelsea untuk Para Korban Tragedi Pesawat Chapecoense

Bola.com, Manchester - Bek Chelsea, David Luiz, mengungkapkan kemenangan 3-1 The Blues atas Manchester City pada laga lanjutan Premier League, di Etihad Stadium, Sabtu (3/12/2016), didedikasikan untuk para korban pesawat LaMia Airlines 2933, yang mengangkut skuat  Chapecoense.

"Kami ingin mendedikasikan kemenangan ini untuk para korban yang meninggal di Brasil. Saya memiliki beberapa teman di sana. Kami hanya bisa berdoa untuk para keluarga korban," ujar David Luiz, seusai pertandingan. 

Pada laga tersebut, para pemain kedua tim memang mengenakan ban hitam sebagai bentuk duka cita. Chelsea menang berkat gol-gol yang diciptakan Diego Costa, Willian, dan Eden Hazard. Gol "semata wayang" Manchester City tercipta melalui gol bunuh diri Gary Cahill. 

Setelah mencetak gol, para pemain Chelsea pun terlihat melakukan selebrasi khusus untuk menghormati para korban pesawat LaMia Airlines 2933. Diego Costa, misalnya, yang terlihat menunjuk ban hitam di lengannya setelah mencetak gol ke gawang Manchester City. 

Selebrasi striker Chelsea, Diego Costa, usai membobol gawang Manchester City pada pertandingan lanjutan Premier League, di Etihad Stadium, Sabtu (3/12/2016). (AFP/Paul Ellis).

Demikian halnya dengan Willian yang secara khusus melepas ban hitam tersebut usai membobol gawang Manchester City. David Luiz pun sempat melakukan hal sama di samping sang pemain. 

Aksi kemanusiaan dua pemain Chelsea, David Luiz (kiri) dan Willian (kanan) dalam pertandingan melawan Manchester City, di Stadion Etihad, Sabtu (3/12/2016). (AFP/Paul Ellis).

Pesawat LaMia Airlines 2933 mengalami kecelakaan, di Medellin, Kolombia, Senin (28/11/2016). Menurut New York Times dan Guardian, ada 77 orang di LaMia Airlines 2933, dengan 22 di antaranya pemain Chapecoense.

Sejumlah pemberitaan awal menyebutkan, LaMia Airlines 2933 mengangkut 81 penumpang. Namun, menurut Al Jazeera, ada empat calon penumpang yang batal terbang karena masalah visa.

Sebanyak enam orang penumpang dikabarkan selamat dari insiden itu dan dibawa ke rumah sakit. Tiga dari enam penumpang yang selamat adalah pemain Chapecoense, yaitu kiper Marcos Danilo, kiper Jackson Follmann, dan bek Alan Ruschel. Danilo meninggal dunia di rumah sakit.

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer