Sukses


Arsenal Bernafsu Datangkan Payet pada Januari 2017

Bola.com, London - Arsenal terus berambisi mempertajam lini depan. Hal itu terbukti dengan upaya mendatangkan bomber timnas Prancis, Dimitri Payet.

Menurut situs The Sun, Minggu (4/12/2016), kemampuan striker yang bersinar pada putaran final Piala Eropa 2016 tersebut, dianggap bisa menjadi solusi untuk mempertahankan level permainan area penggempur The Gunners.

Saat ini Arsenal memiliki Alexis Sanchez, Theo Walcott, dan Olivier Giroud. Trio tersebut sudah membuktikan diri mampu menjadi peneror ulung lini pertahanan lawan. Bukti terakhir sudah terlihat kala mereka berpesta ke gawang West Ham United, yang notebane pemilik Payet.

Ambisi tersebut juga berkaitan dengan hasrat Arsenal untuk berprestasi di level Eropa.Bagi Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memiliki beberapa penyerang bernaluri tinggi menjadi keuntungan tersendiri. Setidaknya ia bisa membagi kekuatan antara tampil di liga domestik.

Wenger akan mulai pendekatan kepada West Ham pada Januari jika tim tersebut masih berjuang menghadapi degradasi. Payet sudah mencetak 17 gol dan 29 assist dalam 59 penampilannya bersama West Ham United.

Arsene Wenger sudah memantau Payet sejak tahun 2007, saat pemain timnas Perancis tersebut bermain di Ligue 1. Saat menjadi pundit bagi laga final Piala Eropa 2016 antara Prancis dan Portugal, Wenger memuji Payet sebagai salah satu pemain terbaik yang dimiliki timnas Perancis pada kompetisi tersebut.

"Payet adalah talenta baik, tapi performanya naik turun. Saya sudah mengikutinya saat dia masih bermain di St. Etienne. Saat ini dia berusia 29 tahun, dan dia sudah menunjukkan kemampuan terbaiknya di semua kompetisi," ucap Wenger.

Satu di antara kompetitor Arsenal untuk mendapatkan pemain ini adalah Manchester United. West Ham memasang banderol senilai 35 juta pounds atau sekitar Rp 600 miliar untuk bisa mendapatkan jasa Payet.

Sumber : The Sun

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Dimitri Payet adalah pemain sepak bola Profesional asal Perancis yang sekarang membela West Ham United
    Dimitri Payet adalah pemain sepak bola Profesional asal Perancis yang sekarang membela West Ham United
    Dimitri Payet adalah pemain sepak bola Profesional asal Perancis yang sekarang membela West Ham United

    Dimitri Payet

  • Arsene Wenger

Video Populer

Foto Populer