Bola.com, London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, menegaskan kalau Cesc Fabregas adalah satu di antara pemain penting The Blues pada musim ini walaupun kerap memulai laga dari bangku cadangan.
Pada musim ini, Cesc Fabregas mengahadapi kenyataan yang berat setelah tersingkir dari starting XI Chelsea. Conte lebih memilih menurunkan duet Nemanja Matic dan N'Golo Kante dalam sistem formasi 3-4-3 yang ia terapkan.
Advertisement
Baca Juga
Asa Fabregas sempat kembali hidup kala Conte menurunkan sang pemain pada laga melawan Manchester City (3/12/2016). Pada laga yang dimenangkan Chelsea tersebut, Fabregas menjadi satu di antara aktor kunci keberhasilan The Blues.
Namun Conte kembali mengembalikan Fabregas ke bangku cadangan ketika Chelsea berhadapan dengan West Bromwich Albion (11/12/2016). Chelsea sempat mengalami kesulitan untuk mencetak gol pada laga tersebut.
Memasuki menit ke-74, Conte memutuskan memasukkan Fabregas untuk menggantikan Victor Moses. Alhasil, dua menit setelah masuk ke dalam lapangan, gelandang berusia 29 tahun tersebut memberikan operan yang berujung kepada gol Diego Costa.
Performa positif yang ditunjukkan Fabregas mendapat pengakuan dari Conte. Menurut manajer asal Italia tersebut, Fabregas adalah satu di antara pemain penting Chelsea pada musim ini.
"Cesc Fabregas adalah pemain penting Chelsea. Kita semua tahu kualitas yang ia miliki dan ia membuktikan lewat profesionalitas di lapangan. Saya tentu akan memainkan pemain yang memiliki teknik dan kepribadian seperti yang ditunjukkan Fabregas," jelas Conte.
Hingga pekan ke-15 Premier League, Fabregas baru tampil sebanyak enam kali dan menyumbang dua assist dari 33 gol yang telah dicetak Chelsea.
Sumber: Express