Sukses


Ibrahimovic Bawa Manchester United Kalahkan Crystal Palace

Bola.com, Jakarta Manchester United meraih kemenangan 2-1 saat bertemu Crystal Palace dalam lanjutan Premier League yang berlangsung di Stadion Selhurst Park, London, Rabu (14/12/2016) waktu setempat.

Hasil ini tidak mengubah posisi Manchester United di papan klasemen. Pasukan Jose Mourinho itu masih berada di urutan keenam dengan raihan 27 poin atau tertinggal 13 poin dari pemimpin klasemen Chelsea.

Dalam laga melawan Crystal Palace, Manchester United harus menunggu hingga menit ke-45+2 untuk membuka keunggulan. Paul Pogba mampu memaksimalkan umpan Zlatan Ibrahimovic menjadi gol di depan mulut gawang The Eagles.

Namun, keunggulan Manchester United sirna pada menit ke-66. Umpan Damien Delaney diteruskan tembakan kaki kiri mendatar James McArthur yang tak mampu dihentikan kiper David de Gea.

Beruntung, Manchester United memiliki Ibrahimovic. Mantan pemain tim nasional Swedia itu menjadi penentu kemenangan timnya setelah mencetak gol usai memanfaatkan umpan terobosan Pogba.

Pada sisa pertandingan, Crystal Palace gagal mencetak gol penyeimbang. Manchester United pun keluar sebagai pemenang laga tersebut dengan skor 2-1.

Susunan pemain

Crystal Palace: 13-Wayne Hennessey; 34-Martin Kelly, 6-Scott Dann, 27-Damien Delaney, 2-Joel Ward; 18-James McArthur (9-Frazier Campbell 87), 7-Yohan Cabaye, 4-Mathieu Flamini (16-Joe Ledley 46), 14-Lee Chung-yong (19-Ezekiel Fryers 80); 11-Wilfred Zaha, 17-Christian Benteke

Manajer: Alan Pardew

Manchester United: 1-David de Gea; 3-Eric Bailly (36-Matteo Darmian 52), 4-Phil Jones, 5-Marcos Rojo, 17-Daley Blind; 21-Ander Herrera, 16-Michael Carrick; 8-Juan Mata (14-Jesse Lingard 70), 6-Paul Pogba, 10-Wayne Rooney (19-Marcus Rashford 80); 9-Zlatan Ibrahimovic

Manajer: Jose Mourinho

Wasit: Craig Pawson

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer