Bola.com, Liverpool - Georginio Wijnaldum mencetak gol kemenangan Liverpool atas Manchester City pada lanjutan Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu (31/12/2016).
Advertisement
Baca Juga
Kemenangan itu menjaga jarak Liverpool dari pemuncak klasemen Chelsea. Liverpool tetap menempati urutan kedua dengan 43 poin atau berselisih enam poin dari Chelsea.
Adapun Manchester City tetap berada di posisi ketiga dengan 39 poin. Namun, The Citizens rawan tergusur bila Arsenal meraih kemenangan atas Crystal Palace pada Minggu (1/1/2017) dan juga Tottenham Hostpur mengalahkan Watford pada hari yang sama.
Gol kemenangan Liverpool terjadi saat pertandingan baru memasuki menit kedelapan. Umpan silang Adam Lallana disambut sundulan Wijnaldum yang bersarang di pojok gawang Claudio Bravo.
Tertinggal gol dari Liverpool, Manchester City berupaya menjaga penguasaan bola. Tercatat, beberapa kali para pemain Manchester City hampir membuat skor imbang, namun gagal terwujud.
Perubahan komposisi pemain pun tak banyak mengubah keadaan. Masuknya, Jesus Navas menggantikan Pablo Zabaleta (86) dan Kelechi Iheanacho menggantikan Yaya Toure (89) tidak membantu Manchester City mencetak gol penyeimbang.
Secara statistik, Manchester City unggul penguasaan bola, yakni 58 persen. Pasukan Pep Guardiola itu melepaskan sembilan tembakan yang hanya dua mengarah ke gawang lawan. Adapun Liverpool hanya mencatat satu tembakan ke arah gawang yang berujung gol Wijnaldum.
Susunan pemain
Liverpool: 22-Simon Mignolet; 2-Nathaniel Clyne, 6-Dejan Lovren, 17-Ragnar Klavan, 7-James Milner; 23-Emre Can, 14-Jordan Henderson (27-Divock Origi 64), 5-Georginio Wijnaldum; 19-Sadio Mane (21-Lucas Leiva 89), 20-Adam Lallana, 11-Roberto Firmino
Manajer: Jurgen Klopp
Manchester City: 1-Claudio Bravo; 5-Pablo Zabaleta (15-Jesus Navas 86), 30-Nicolas Otamendi, 24-John Stones, 11-Aleksandar Kolarov; 25-Fernandinho, 42-Yaya Toure (72-Kelechi Iheanacho 89); 7-Raheem Sterling, 21-David Silva, 17-Kevin de Bruyne; 10-Sergio Aguero
Manajer: Pep Guardiola
Wasit: Craig Pawson