Sukses


Reaksi Manajer Arsenal Terhadap Giroud, Coquelin dan Bellerin

Bola.com, London - Beberapa pemain Arsenal menjadi sorotan usai laga kontra Bournemouth, pada laga lanjutan Premier League 2016-2017, di Vitality Stadium, Selasa (3/1/2017) atau Rabu (4/1/2017) dini hari WIB.

Olivier Giroud, Francis Coquelin dan Hector Bellerin memantik perhatian. Tak hanya khalayak, Manajer Arsenal, Arsene Wenger memberi atensi pada situasi yang dihadapi tiga anak asuhnya tersebut.

Pada laga tandang tersebut, Arsenal menuai hasil imbang dengan skor 3-3. Arsenal tertinggal lebih dulu via gol-gol Charlie Daniels (16'), penalti Callum Wilson (20') dan Ryan Fraser (58').

Arsenal menyamakan kedudukan berkat aksi Alexis Sánchez (70'), Lucas Pérez (75') dan Olivier Giroud (90'+2'). Hasil tersebut membuat Arsenal berada di peringkat 4 klasemen sementara Premier League 2016-2017. Arsenal tertinggal 8 angka dari sang pemuncak, Chelsea.

Berikut ini komentar Arsene Wenger terhadap 3 penggawa Arsenal.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Olivier Giroud

1. Olivier Giroud
Setiap pemain sangat penting. Saya sudah mengatakan pada hari Minggu lalu, Giroud bisa mencetak gol-gol penting, dan dia melakukan itu lagi. Ketika bermain di area kotak penalti, Giroud sangat berbahaya.

Gol Giroud berasal dari penguasaan bola Arsenal. Kami bekerja keras menemukan celah Bournemouth, dan itu tak mudah. Giroud menjadi jawaban akhir dari konsistensi untuk terus menekan.

3 dari 4 halaman

Francis Coquelin

2. Francis Coquelin
Saya pikir wajar Coquelin harus keluar lapangan. Dia mengalami cedera hamstring, dan itu sungguh berbahaya jika dipaksana bermain. Pemain pengganti, Alex Oxlade-Chamberlain, juga tak kalah bagus, dan itu sudah terbukti.

Cedera Coquelin menjadi bagian dari konsekueni harus bermain dalam rentang pendek. Kami harus menunggu hasil pemindaian dalam 48 jam ke depan. Saya agak khawatir, karena Coquelin tak seperti biasa.

4 dari 4 halaman

Hector Bellerin

3. Hector Bellerin
Penampilan Bellerin tak maksima. Masalah Bellerin menjadi efek dari dua pertandingan dalam rentang 48 jam. Saya yakin semua pelatih mengalami kekhawatiran yang sama, terutama dari sisi kebugaran dan rentan cedera.

Periode pertandingan yang pendek membuat saya harus mengantisipasi setiap hal yang bisa saja muncul secara mendadak. Tak heran, saya meminta 3-4 pemain untuk pemanasan bersama line-up guna melihat faktor kebuagaran para pemain.

Sumber: Arsenal, Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer